16 April 2025

Get In Touch

Kajari Jember dan 4 Stafnya Positif Covid

Kajari Jember dan 4 Stafnya Positif Covid

Jember - Lima pegawai termasuk Kepala Kejaksaan Negeri Jember Prima Idwan Mariza diketahui terkena positif covid-19. Hal itu disampaikan Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasipenkum) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Timur Anggara Suryanagara.

Kepala Kejaksaan Negeri Jember Prima Idwan Mariza mengatakan kalau dirinya saat ini tengah menjalani isolasi mandiri selama 14 hari. "Saya sekarang isolasi mandiri, mohon doanya," kata Kajari Jember Prima Mariza ketika dihubungi, Sabtu (19/9).

Selain dia, empat pegawai Kejaksaan Negeri Jember juga menjalani isolasi mandiri selama 14 hari. Diketahuinya Kajari Jember dan 4 pegawai positif covid19 itu setelah dilakikan tes swab terhadap seluruh pegawai Kejari Jember pada dua hari lalu.

Selanjutnya pada Jumat kemarin, kantor Kejari Jember langsung dilakukan sterilisasi berupa penyemprotan disinfektan. Meski lima pegawai dinyatakan positif covid, namun rutinitas pegawai di kantor Kejari Jember tetap akan berlangsung normal dan tidak akan ditutup. Sepekan lalu, aktifitas Kajari Jember Prima Mariza memang cukup padat dengan bertemu dengan para kepala desa, rapat staf, serta berbagai pegawai instansi berkaitan dengan sosialisasi penegakan hukum.

Sementara Juru Bicara Satgas Covid Pemkab Jember Gatot Triyono justru belum banyak mengetahui jika ada informasi kelima pegawai Kejari Jember sudah terkena positif covid19. "Belum dapat info," kata Gatot.

Dengan adanya klaster kantor Kejari Jember itu, maka menambah catatan sejumlah perkantoran di Jember yang terkena covid di Jember antara lain, klaster kantor Bea Cukai, kantor Kemenag, Bank Jatim Cabang Kencong, KPU serta Bawaslu.

Hingga Jumat malam kemarin, data sebaran covid19 di Jember menunjukkan, kasus positif baru ada 11 orang, total positif ada 733 orang, masih dirawat di rumah sakit ada 77 orang dan total meninggal dunia ada 53 orang. Sedangkan untuk pasien sembuh terbaru ada 10 orang, dan total pasien sembuh mencapai 603 orang.

Diketahui Kabupaten Jember dengan memiliki dana penanganan covid terbesar yakni Rp 479 miliar kini memberlakukan sanksi bagi warga tidak menggunakan masker, namun jumlah terpapar covid sayangnya masih cukup bertambah. (mok)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.