19 April 2025

Get In Touch

Tanpa Karyawan, Xiaomi Bangun Pabrik Ponsel Serba Otomatis

Ilustrasi Xiaomi (Gizmo)
Ilustrasi Xiaomi (Gizmo)

SURABAYA (Lenteratoday) - Xiaomi tengah membangun fasilitas pabrik yang benar-benar otomatis sehingga tidak perlu ada karyawan manusia. Kapasitas produksi ponsel dari pabrik semacam itu menurut Xiaomi bisa mencapai 10 juta unit per tahun.

Lei Jun selaku pendiri dan CEO Xiaomi menyatakanbahwa saat ini, pabrik pintar Xiaomi sudah ada di Yizhuang dengan fasilitasseluas 18.600 meter persegi, namun kapasitas produksinya baru 1 juta unitponsel per tahun. Tapi Lei tidak menyebut di mana lokasi pabrik pintar baruXiaomi.

"China menghadapikondisi bisnis internasional yang kompleks, manufaktur pintar adalah jalan kedepan bagi perusahaan. Xiaomi berharap untuk mempopulerkan robot industrial danmenurunkan ongkos manufaktur sampai sepersepuluh dari saat ini," cetus Lei,mengutip dari China Daily.

Di masa depan, Xiaomitetap mengembangkan bisnis di pasar domestik China. Akan tetapi di saat yangsama, Lei mengaku bakal terus agresif agar Xiaomi bisa berkibar di pasarluar negeri.

Demi ambisi itu Xiaomipun mendanai riset dan pengembangan teknologinya di berbagai perusahaan. Takkurang menghabiskan 10 miliar yuan untuk riset dan pengembangan sejak permulaantahun ini.

Pada saat yang sama,Xiaomi terus meningkatkan jejaknya di pasar mancanegara. Mereka berencanamenjadi pemimpin di pasar Eropa dalam tiga atau empat tahun dan juga lebihbanyak negara-negara maju lainnya.

Saat ini, ponsel Xiaomi dijualdi 90 negara termasuk Indonesia. Pasar dari luar negeri menurut biro risetCanalys mencakup sekitar 45 persen dari seluruh pendapatan perusahaan yangdidirikan oleh Lei Jun pada tahun 2010 ini (Ist).

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.