22 April 2025

Get In Touch

Tak Mau Ambil Resiko, Walikota Malang Belum Buka Taman Kota

Spanduk himbauan pada masyarakat untuk sementara tidak berkunjung di taman kota Alun-alun Malang.
Spanduk himbauan pada masyarakat untuk sementara tidak berkunjung di taman kota Alun-alun Malang.

MALANG (Lenteratoday) - Pemerintah Kota Malang, tak mau terburu-buru untuk membuka taman kota. Padahal saat ini Pemkot Malang sudah kembali mengizinkan dibukanya kampung tematik, bioskop, bahkan sudah menguji coba skema pembelajaran secara bertahap tatap muka.

Walikota Malang, Sutiaji menegaskan, salah satu faktor tidak dibukanya taman ialah tidak ada mekanisme penjagaan yang ketat. Mengingat Kota Malang juga merupakan destinasi wisata bagi warga luar daerah.

"Taman itu tidak ada sistem buka tutup. Nanti protokolnya seperti apa, yang melakukan thermo gun dan sebagainya itu gimana," ujarnya, Rabu (4/11/20).

Oleh karena itu ia khawatir, apabila kerumunan masa tersebut tidak dikontrol dengan baik, nantinya justru kembali menambah lonjakan kasus Covid-19 di Kota Malang.

Sementara itu, pertimbangan lain, Sutiaji menyebut saat ini status Kota Malang masih dalam kategori zona oranye atau risiko sedang Covid-19. Kendati demikian Sutiaji memprediksi pembukaan taman kota akan kembali diizinkan apabila status zona kuning.

"Untuk kampung tematik, mall, bioskop itu pertimbangannya mudah kontrolingnya. Makannya kenapa jangan dibandingkan sama bioskop. Ini masih akan disiapkan skema sebelum dibuka," pungkasnya. (Sur)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.