
KEDIRI (Lenteratoday) - Bukan hanya memberi bantuan berupa makanan, Pemkab Kediri melalui Dinas Perikanan memberikan bantuan Kolam Lele Keluarga (Kolega) untuk menambah penyediaan makanan bergizi bagi masyarakat kepada warga Desa Tertek, Kecamatan Pare, Khususnya dalam percepatan penanganan stunting terkonvergensi di Kabupaten Kediri. .
Kasi Pengelolaan Bidang Hasil Usaha Dinas Perikanan, Budiono Langgeng, mengatakan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menambah gizi keluarga. Dimana Desa Tertek ditetapkan menjadi lokus kegiatan.
“Di Desa Tertek ini ada 15 keluarga yang mendapat bantuan Kolega. Selain di Tertek, kolega juga akan diserahkan di Tarokan dan Ringinrejo,” terang Budiono Langgeng, Rabu (11/11/2020).
Ditambahkan, bantuan Kolega yang diberikan masing-masing mendapatkan satu kolam lele bundar, 300 benih lele, pakan 60 kg, dan satu botol probiotik. Ikan lele sengaja dipilih karena pemeliharaannya mudah, biaya rendah, dan bernilai gizi tinggi.
“Nanti setelah 75 hari sudah bisa dipanen. Bila lancar nanti satu kolam ini bisa mendapat 30 Kg. Kami berharap program stimulan ini bisa dilanjutkan secara mandiri oleh masyarakat usai nanti dipanen,” tambahnya. (gos/adv)