18 April 2025

Get In Touch

Meski Virtual, WKC 2020 Berlangsung Apik Bersama 12 Negara

Meski Virtual, WKC 2020 Berlangsung Apik Bersama 12 Negara

JEMBER (Lenteratoday) - Pertama kali digelar secara virtual, World Kids Carnival (WKC) 2020 tetap tampil apik dan menarik. Event ini melibatkan ratusan anak-anak yang melakukan parade dengan kostum unik yang diikuti oleh 12 Negara dari lima benua di antaranya Asia, Amerika, Eropa, Afrika dan Australia.

Meski sepi penonton atau viewer pada akun youtube Jember Fashion Carnival, anak-anak tetap semangat. JFC memprakarsai acara virtual pertama WKC 2020 yang bekerjasama dengan NPO WKM (World Kids Museum) dari Jepang sebagai inisiator acara virtual pertama WKC di Dunia. WKC 2020 juga memberikan semangat melalui lagu berjudul 'We Are All One' yang diciptakan oleh Shin Ikesue.

Plt Bupati Jember Drs KH Abdul Muqit Arief dalam sambutan secara virtual menyampaikan bangga terhadap karnaval WKC 2020 tersebut. “WKC ini membuat Jember jadi pusat perhatian dan pusat karnaval virtual. Kita harus dukung bersama karena WKC itu berasal dari Jember untuk dunia,” kata Plt KH Muqit, Minggu (22/11/2020). Menurutnya, WKC adalah ajang untuk menempa keberanian anak tampil dihadapan umum.

Sementara Presiden JFC WKC 2020 Budi Setiawan alias Iwan mengatakan, WKC diselenggarakan untuk menyemangati masyarakat dunia agar tetap mampu berkarya di masa pandemi dengan protokol kesehatan yang benar melalui event karnaval anak anak yang mengangkat tema persaudaraan seluruh bangsa di dunia. "Juga anak-anak adalah penerus masa depan," ujar Presiden JFC Budi Setiawan.

Dia mengatakan, tujuan WKC adalah menjadikan dunia sebagai tempat yang lebih menyatu dalam berbagi karya dan menyuarakan pesan perdamaian antar anak anak bangsa. "Juga untuk membangun organisasi anak internasional yang berperan dalam kegiatan exhibition dan event anak anak dunia," ujarnya. (mok)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.