19 April 2025

Get In Touch

Sanusi dapat Dukungan dari Alumni Ponpes Raudlatul Ulum 1

Sanusi dapat Dukungan dari Alumni Ponpes Raudlatul Ulum 1

MALANG (Lenteratoday) - Pengasuh Ponpes Raudlatul Ulum 1, KH Nasih Khozim, menyatakan dukungannya terhadap pasangan petahana Sanusi-Didik Gatot Subroto (SanDi). Dukungan ini didasari karena cabup dengan nama lengkap Muhammad Sanusi itu ialah bagian dari keluarga besar alumni pondok pesantren.

“Abah Sanusi merupakan bagian dari keluarga besar Raudlatul Ulum 1, karena beliau mondok dan sekolah di Raudlatul Ulum 1,” jelas Gus Nasih sapaan akrabnya, Rabu (25/11/20).

Gus Nasih menegaskan wajib hukumnya mendukung salah satu keluarga yang ingin punya hajat. Alasan lain, karena kebijakan Sanusi selama menjabat sebagai Bupati Malang sangat terasa positif bagi kemajuan pendidikan keagamaan di Kabupaten Malang.

“Seperti halnya hati kita tergerak untuk memberikan sumbangsih kepada salah satu keluarga kita yang punya hajat,” jelasnya.

Oleh karena itu ia berharap, agar Sanusi dapat kembali lagi terpilih untuk memimpin masyarakat Kabupaten Malang. Terlebih keinginan besar bagi ponpes ialah untuk terus meningkatkan dunia pendidikan keagamaan.

“Sehingga banyak pengasuh pondok pesantren, pengelola madrasah diniyah, TPQ, takmir masjid, dan majelis taklim yang berharap nantinya keberpihakan Pemkab Malang di bawah kepemimpinan Abah Sanusi semakin ditingkatkan,” pungkasnya. (Sur)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.