23 April 2025

Get In Touch

Awas, Pohon Tumbang Akibat Cuaca Ekstrim di Surabaya

Awas, Pohon Tumbang Akibat Cuaca Ekstrim di Surabaya

SURABAYA (Lenteratoday) - Sebuah pohon besar jenis Trembesi tumbang akibat hujan deras dan angin kencang. Akibatnya, pohon itu pun menutup Jalan Raya Dharmahusada Indah Blok F Nomor 224, Kecamatan Mulyorejo, Kota Surabaya, Minggu siang (6/12/2020).

Akibat kejadian ini, arus lalu lintas dialihkan ke jalan sampingnya yaitu arah dari Jalan Manyar ke Jalan Mojo. Pengalihan arus lalu lintas juga untuk mempermudah evakuasi pohon yang dilakukan Petugas Satpol PP, Linmas, PMK, dan DKP Kota Surabaya.

Petugas dengan sigap memotong ranting dan batang pohon menggunakan mesin gergaji. Potongan potongan pohon diangkut ke tempat yang lebih aman.

Iput (28), warga setempat yang menjadi saksi mata mengatakan, robohnya pohon tersebut berlangsung dengan cepat. Kurang lebih sekitar satu jam yang lalu.

"Saya lagi di dalam kamar. Tahu tahu ada suara yang kaget. Begitu dicek ternyata ada pohon yang ambruk. Tahu tahu sudah ada kendaraan roda empat yang putar balik," ungkapnya.

Menurutnya, kondisi lalu lintas tidak mengalami kepadatan atau kemacetan. Jarang sekali kendaraan yang melintas di jalan tersebut. Untungnya tidak ada korban jiwa akibat peristiwa ini. (Ard).

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.