21 April 2025

Get In Touch

Tiga ASN Positif Covid, Kantor Pemkot Palangka Raya Disemprot 1.200 Liter Disinfektan

Tiga ASN Positif Covid, Kantor Pemkot Palangka Raya Disemprot 1.200 Liter Disinfektan

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Penyemprotan disinfektan terus dilakukan di lingkungan kantor Pemkot Palangka Raya. Langkah ini menyusul bertambahnya jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kantor Walikota Palangka Raya yang terkena wabah Covid-19.

Untuk kegiatan itu, tim Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya menyediakan 1.200 liter cairan disinfektan. Sterilisasi dilakukan secara menyeluruh di setiap ruangan yang berada di lingkungan Sekretariat Daerah (Setda) Kantor Wali Kota Palangka Raya.

"Berdasarkan update terbaru per 21 Desember ini, ada penambahan 1 yang terkonfirmasi positif, sehingga total saat ini ada 3 pegawai lingkup Setda yang terinfeksi Covid-19,"papar Emi Abriyani, Ketua Harian Tim Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya, Senin (21/12/2020).

Dijelaskan oleh anggota Sub Divisi Penyemprotan Tim Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya, Selvia, enyemprotan disinfektan akan dilakukan menyeluruh di setiap ruangan yang ada di Setda Kota. Mulai dari ruang tunggu tamu, ruang kerja Walikota dan Wakilwali Kota serta Sekda Kota, seluruh biro dan bagian, hingga ruang rapat Setda.

Ada lima anggota Tim Satgas yang bertugas melakukan sterilisasi. Diharapkan dengan dilakukannya sterililasi ini tidak ada lagi penambahan ASN yang terjangkit wabah Covid-19.

“Sterilisasi ini akan dilakukan menyeluruh tanpa melewatkan satu bagian pun agar virus Covid-19 bisa segera diatasi selama lingkungan Setda masih memberlakukan lockdown,”kata Selvia.

Untuk sementara selama proses disinfeksi para pegawai kantor Setda Kota diberlakukan Work From Home (WFH). Namun sebagian masih ada yang bekerja di kantor terkait pelayanan kepada masyarakat dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.“Iya, selama 14 hari ke depan tim akan rutin melakukan disinfeksi, dengan harapan selama itu pula virus dapat mati secara keseluruhan,” pungkas Selvia.(Nov)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.