
MALANG (Lenteratoday) - Walikota Malang, Sutiaji prihatin pada tumpukan sampah yang akhir-akhir ini menyumbat saluran air. Sampah-sampah tersebut, kata Sutiaji, yang menyebabkan banjir di beberapa ruas jalan di Kota Malang.
Oleh karena itu, mantan Wakil Walikota Malang ini meminta kepada masyarakat agar lebih disiplin terhadap kebersihan lingkungan.
"Masalah sampah ini terlalu klasik jika terdengar di telinga. Saat kami turun, ternyata sampah menjadi pemicunya," katanya, Senin (28/12/2020).
Terlebih, saat ini Malang Raya khususnya Kota Malang dapat dipastikan akan menghadapi bahaya bencana hidrometeorologi.
Menurut Sutiaji permasalahan sampah masih menjadi pekerjaan rumah yang harus segera diselesaikan bagi Pemkot Malang.
"Kemarin kami sudah menyisir wilayah barat kota,mkami juga ke wilayah timur kota. Kami terus mencari penyebab banjir karena banyak warga yang melapor ke kami. Dan penyebab utamanya ya sampah ini," jelasnya.
Walikota Sutiaji berharap warga sadar terhadap lingkungan di setiap wilayah. Terlebih ia ingin setiap orang atau kelompok bisa berperan bersama pemerintah untuk membangun kesadaran demi terwujudnya lingkungan yang bersih dan sehat.
"Kami akan menghidupkan kembali Gerakan Angkut Sampah dan Sedimen (GASS). Kami juga akan koordinasi dengan Pemkot Batu dan Pemkab Malang karena pergerakan air ini menjadi satu kesatuan sistem," pungkas Sutiaji. (Sur)