
PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Dinas Sosial (Dinsos) Kota Palangka Raya bertindak cepat menyalurkan bantuan kepada 26 Kepala Keluarga (KK) korban kebakaran di Gang Suka Damai, Jalan Jalan Murjani, Kelurahan Pahandut, Jumat (8/1/2021).
Secara simbolis bantuan sembako ini diserahkan oleh Kabid Perlindungan dan Jaminan Sosial pada Dinas Sosial Kota Palangka Raya, Roly Irhamna kepada Suriansyah, perwakilan warga.
Paket sembako yang diberikan berupa sarden 8 kaleng, susu enak 7 kaleng, mie goreng 10 bungkus, kecap 5 botol, teh 10 kotak, minyak goreng 2 liter, dan beras 4 Kg. Penyerahan bantuan ini juga disaksikan oleh Kasi Rehabilitasi Sosial Anak dan Lanjut Usia pada Dinas Sosial Kota Palangka Raya, Ekha Raya E Dohong dan Lurah Pahandut, Evendy.
“Kami berharap bantuan yang disampaikan dapat meringankan beban keluarga yang menjadi korban kebakaran dan setidaknya sebagai bekal untuk beberapa hari besok”, papar Ekha.
Ekha mengatakan dengan diberikannya bantuan ini bisa dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan pangan bagi para korban untuk beberapa hari kedepan.
Sementara itu, paginya beberapa bantuan juga sudah diterima. Salah satunys datang dari pengurus DPW PKS Kalteng. Bahkan warga masyarakat yang melintas di kawasan ini juga memberikan bantuan.
Lurah Pahandut, Evendy mengatakan warga sekitar juga berpartisipasi dengan ikut menggalangan dana di lokasi musibah terjadi. Dana yang terkumpul nantinya akan diberikan kepada korban kebakaran, guna membantu keluarga korban kebakaran untuk kebutuhan hidup sehari - hari sampai mereka mendapatkan tempat tinggal dan mulai kembali bekerja ataupun usaha.
"Kami berterima kasih kepada Dinas Sosial yang sudah memberikan bantuannya, serta kepada warga yang sudah ikut berpartisipasi , tentunya sangat membantu bagi keluarga korban”, kata Evendy.(nov)