
MALANG (Lenteratoday) - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang meminta anggaran Rp 128 miliar kepada Pemprov Jatim guna mengantisipasi banjir di Kota Malang.
"Sudah kami sampaikan ke Pemprov, tinggal tunggu keputusannya saja," ujar Walikota Malang, Sutiaji, Minggu (10/01/2021).
Lebih lanjut mantan Wakil Walikota Malang ini mengungkapkan jika penyebab banjir selama ini ialah adanya penumpukan sampah di drainase air. Sehingga hal tersebut dapat menyumbat masuknya air dan menyebabkan banjir.
"Masalah utamanya sampah. Saya mohon agar warga lebih disiplin terhadap lingkungan," harap Walikota Sutiaji.
Ia berharap adanya bantuan dari Pemprov Jatim bisa meringankan beban Pemkot untuk menyelesaikan permasalah banjir. Karena tak dapat dipungkiri masalah banjir menjadi prioritas utama yang harus diselesaikan Pemkot Malang.
"Anggarannya nanti ditujukan di kawasan Soekarno Hatta (Suhat) saja. Karena disini Suhat menjadi langganan banjir dari dulu," tutup Sutiaji. (Sur)