20 April 2025

Get In Touch

Bangga Prestasi Atlet SEA Games, FPDIP Dukung Pengembangan Olahraga di Jatim

Bangga Prestasi Atlet SEA Games, FPDIP Dukung Pengembangan Olahraga di Jatim

Surabaya – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur berbangga atas prestasi yang ditunjukkan para atlet asal Jawa Timur yang berlaga di ajang SEA Games 2019. Sebab, atlet Jatim menjadi penyumbang terbanyak raihan medali yang diperoleh tim SEA Games.

“Atlet-atlet SEA Games dari Jatim pantas mendapat penghargaan. Karena peran mereka sangat besar dalam mengharumkan nama bangsa melalui pesat olahraga se-Asia Tenggara,” kata Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim, Sri Untari Bisowarno, Senin (23/12/2019).

Pada Minggu (22/12) malam di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Pemerintah Provinsi Jatim telah menyerahkan bonus kepada atlet peraih medali di ajang SEA Games 2019. Total bonus yang dikucurkan sebesar Rp 6 miliar.

Bonus bagi atlet peraih medali terdiri dari Rp75 juta untuk emas perorangan, Rp70 juta untuk emas beregu 2-3 orang, Rp65 juta untuk emas beregu 4-6 orang, dan Rp60 juta untuk emas beregu lebih dari 6 orang.

Untuk peraih medali perak perorangan Rp55 juta, untuk perak beregu 2-3 orang Rp50 juta, perak beregu 4-6 orang Rp45 juta, dan perak beregu lebih dari 6 orang Rp40 juta.

Sedang peraih media perunggu perorangan mendapat Rp35 juta, beregu 2-3 orang Rp30 juta, beregu 4-6 orang Rp25 juta, dan untuk beregu lebih dari 6 orang Rp20 juta.

“Bukan soal nominalnya, tapi tali asih dari Pemprov Jatim merupakan kepedulian dan apresiasi atas prestasi para atlet. Dan ini semoga bida jadi penyemangat agar ke depan prestasinya lebih meningkat di even-even olahraga tingkat dunia lainnya,” ujar perempuan yang juga Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim ini.

Untuk menggenjot prestasi para atlet, lanjut Untari, Fraksi PDI Perjuangan siap mendukung upaya Pemprov Jatim dari segi penganggaran. Bahkan pihaknya siap menginstruksikan kepada Fraksi PDIP DPRD kabupaten/kota se-Jatim agar mendukung sepenuhnya upaya pembinaan atlet olahraga yang dilakukan masing-masing pemkab/pemkot.

Misalnya, membangun sarana untuk berlatih dan berkompetisi yang memadai dan tepat sasaran bagi para atlet setempat.

“Ini juga sejalan dengan kebijakan pemerintahan Presiden Jokowi yang melakukan pembinaan atlet sejak dini. Yang minta atlet-atlet muda terus berlatih dan berkompetisi yang diharapkan muncul banyak bibit-bibit muda yang jago di setiap cabang olahraga,” tutur Untari.

Sementara itu, Ketua Komisi E DPRD Jatim yang juga dari Fraksi PDI Perjuangan Wara Renny Pramana menegaskan kesiapannya mendukung kebijakan Fraksi dalam bidang olahraga.

“Komisi E siap melaksanakan kebijakan Fraksi PDI Perjuangan, agar atlet-atlet Jawa Timur makin berprestasi, baik di tingkat nasional maupun internasional,” ujar Renny. (ist)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.