23 April 2025

Get In Touch

Preman Korban Amuk warga Desa Menganto, Mojowarno, Akhirnya Meninggal Dunia

Mobil milik Satreskrim Jombang standby di depan kamar jenazah RSUD Jombang.
Mobil milik Satreskrim Jombang standby di depan kamar jenazah RSUD Jombang.

JOMBANG (Lenteratoday) - Joko Slamet, pemuda yang mengamuk Desa di Menganto Kecamatan Mojowarno, Jombang yang melukai dua orang beberapa waktu lalu, dan menjadi sasaran amuk warga hingga luka parah, akhirnya meninggal dunia Selasa (26/1/2021), setelah sempat mendapatkan peratan di RSK Mojowarno.

Joko Slamet yang ternyata preman kampung setempat itu mengembuskan nafas terakhirnya saat dalam perawatan di RSUD Jombang waktu subuh sekitar jam 04.00 wib. Kapolsek Mojowarno, AKP Yogas membenarkan hal ini. Saat ini jenazah Joko masih berada di kamar mayat RSUD Jombang untuk proses lebih lanjut.

"Joko Slamet meninggal, subuh sekitat jam 04.00 WIB. Setelah sejak Jumat, tanggal 22 Januari 2021 lalu dari RSK Mojowarno dirujuk ke RSUD Jombang," tandasnya.

Hingga saat jenazah Joko Slamet masih berada di paviliun kenanga RSUD Jombang dan menunggu proses autopsi.

Seperti diberitakan, Joko Slamet mengalami luka parah akibat menjadi sasaran amuk warga. Peristiwa itu dia alami setelah melukai dan mengancam beberapa warga dengan senjata tajam berupa celurit di kampungnya. Pri dengan banyak tato ditubuhnya ini kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Kristen Mojowarno karena mengalami luka parah.(gos)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.