20 April 2025

Get In Touch

Mulai Beroperasional, RPH Canggih Milik Pemkab Kediri Mampu Potong 50 Sapi/Hari

Bupati dr Hj Haryanti Sutrisno melihat peralatan modern di RPH milik Pemkab saat peresmian, awal Februari 2021 lalu.
Bupati dr Hj Haryanti Sutrisno melihat peralatan modern di RPH milik Pemkab saat peresmian, awal Februari 2021 lalu.

KEDIRI (Lenteratoday) - Rumah Pemotongan Hewan (RPH) canggih milik Pemkab Kediri di Desa Pelem, Kecamatan Pare, mulai beroperasional. RPH yang dilengkapi hotel ternak itu diresmikan Bupati Kediri dr Hj Haryanti Sutrisno, awal Februari 2021 lalu.

RPH dengan peralatan potong hewan canggih ini mampu memotong 50 ekor sapi per hari. Dilengkapi dokter hewan yang berjaga, hotel ternak, packing room, ruang pembelahan karkas dan deboning, kolam deeping disinfektan, dan instalasi pengolahan limbah.

Bupati Haryanti saat meresmikan, 3 Februari 2021 lalu, menyampaikan RPH baru ini memiliki fasilitas lengkap mulai proses awal  hingga pengolahan pasca pemotongan hewan. Harapannya RPH ini mampu menyediakan kualitas daging yang bagus dan sehat.

“RPH baru ini memiliki teknologi pengolahan limbah seperti tulang dan kotoran sapi. Tulang sapi nanti dapat difungsikan sebagai pakan ternak. Sementara kotoran sapi bisa menjadi pupuk. Selain itu juga  ada daging olahan seperti frozen food. Peralatannya juga modern dan canggih dengan mengedepakan higenisitas dan sehat disemua prosesnya,” jelas Bupati Haryanti.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan, Tutik Purwaningsih, menjelaskan, bangunan RPH ini merupakan implementasi komitmen dalam mewujudkan ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dari hasil peternakan.

“Pembangunan RPH ini sekaligus berjalan selaras mengingat Kabupaten Kediri merupakan wilayah surplus daging sapi. Semangatnya daging yang melalui penyembelihan di RPH ini dagingnya bisa berstandar ASUH. Yakni menghasilkan daging yang sehat, aman, utuh dan halal,” terang Tutik.(gos/adv)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.