21 April 2025

Get In Touch

Jelang PTM, Baru 80 % Guru di Jombang Divaksinasi Covid-19

epala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang, Agus Purnono saat meninjau kesiapan sekolah untuk PTM beberapa waktu lalu.
epala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang, Agus Purnono saat meninjau kesiapan sekolah untuk PTM beberapa waktu lalu.

KEDIRI (Lenteratoday) - Vaksinasi Covid-19 terhadap tenaga pendidik di bawah nauangan Dinas Pendidikan  ditargetkan tuntas akhir bulan ini.  Hal ini menyusul akan dimulainya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang rencananya dimulai serentak pada 6 April 2021 mendatang. 

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang, Agus Purnomo menjelaskan, saat ini sudah 80 % guru yang sudah divaksinasi. Sedangkan sisanya, diharapkan akan mendapat suntikan vaksin sebelum sekolah tatap muka dimulai. 

"Sekarang sudah 80 % lebih sudah divaksin. Tadi saya memantau di Sumobito, di Ploso, hari ini terus berjalan, semoga saja, soalnya ini terus berjalan," ungkapnya, Jumat (26/3/ 2021).

Sebelumnya, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang,  memastikan seluruh sekolah, baik SD maupun SMP di wilayah setempat siap menggelar PTM.  Rencanya PTM akan dilaksanakan pada awal bulan depan, tepatnya tanggal 6 April 2021.

PTM itu akan dilaksanakan dengan sistem shifting atau bergantian. Yakni dua kali shift. Siswa dalam satu kelas itu akan dibagi menjadi dua, sebagian masuk di jam atau shift pertama (pagi) kemudian sebagian lagi akan masuk di jam kedua atau shift siang. (gos)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.