20 April 2025

Get In Touch

Dari 683 PMI yang Tiba di Pamekasan, 7 Positif Covid-19

PMI sedang menjalani swab saat tiba di tanah air.
PMI sedang menjalani swab saat tiba di tanah air.

PAMEKASAN (Lenteratoday) Selama dalam kurun waktu 16 hari terakhir, jumlah pekerja migran Indonesia Indonesia (PMI) dari Malaysia yang tiba di Kabupaten Pamekasan tercatat 683 orang. Dari jumlah tersebut 7 diantaranya dinyatakan positif Covid-19. 

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pamekasan, Achmad Marsuki melalui Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Nanang Suyanto menjelaskan, Selasa (18/5/2021) setelah dilakukan swab ulang, ada tujuh orang yang terkonfirmasi positif Covid-19, meskipun sebelumnya pada waktu diswab di Surabaya hasilnya negatif. 

Nanang menambahkan, tes swab ulang dilakukan terhadap para PMI, setelah dua hari menjalani karantina di gedung Islamic Center setempat. Mereka yang dinyatakan positif Covid-19 menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing, karena tanpa gejala. 

"Dengan diawasi tim satgas kecamatan dan desa masing-masing," katanya, kepada Lenteratoday.

Dia mengingatkan, sesuai ketentuan yang berlaku, isolasi itu selama 14 hari, apabila dalam masa isolasi mereka mengalami gejala, maka akan dirujuk ke rumah sakit setempat. (wan)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.