24 April 2025

Get In Touch

Kericuhan Penyekatan Jembatan Suramadu, Pemkot Tambah Personil

Wakil Sekretaris Satgas Percepatan Penanganganan Covid-19 Irvan Widyanto
Wakil Sekretaris Satgas Percepatan Penanganganan Covid-19 Irvan Widyanto

SURABAYA (Lenteratoday) - Penyekatan di Jembatan Suramadu mengalami kerusuhan tadi pagi, Jum’at (17/6/2021). Menanggapi hal tersebut Pemerintah Kota Surabaya akan menambah jumlah personil.

Wakil Sekretaris Satgas Percepatan Penanganganan Covid-19 Irvan Widyanto, mengatakan, Pemkot akan melakukan penguatan penyekatan Jembatan Suramadu di sisi Bangkalan. Hal itu merupakan hasil rapat koordinasi dan evaluasi secara menyeluruh pelaksanaan tracing yang menimbulkan kericuhan dini hari tadi.

"Termasuk juga penambahan personil agar tidak terjadi kericuhan. Karena Mereka rata rata terburu buru berangkat kerja dan mereka memang sengaja mengambil jam luang. Apalagi Bangkalan juga belum mulai penyekatan juga sehingga numpuk disini," ujarnya, Jumat (18/6/2021).

Irvan melihat, kerusakan akibat kejadian itu mengakibatkan beberapa kursi dan meja saja. Tidak ada peralatan kesehatan yang hancur.

"Kalau yang bertaburan itu KTP yang sedang didata.Alhamdulillah tidak anarkis kepada petugas. Mereka cuma protes karena waktu itu nakes masih minim pergantian shift. Masyarakat terburu buru. Sehingga memicu kericuhan," jelas Irvan.

Beruntung, kericuhan itu berhasil diamankan oleh aparat keamanan, beserta para nakes yang sedang berjaga di tenda penyekatan.

"Itu kejadiannya kurang lebih sekitar pukul 5 pagi," tuntas Irvan. (Ard)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.