22 April 2025

Get In Touch

Baru 28 Pendaftar, Seleksi CPNS di Lamongan Sepi Peminat

Ilustrasi
Ilustrasi

LAMONGAN (Lenteratoday) - Jika biasanya jadi bahan rebutan. Kini, pendaftaran Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) di Lamongan malah sepi peminat. Dihitung dari 5 hari pembukaan hanya 28 orang yang tercatat sebagai pendaftar.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lamongan, Bambang Hadjar mengungkapkan sejak resmi buka pada Jum'at (2/7/2021) tercatat hanya ada 6 orang pendaftar.

Diakui Bambang jika antusias pendaftar menurun di tahun ini. "Karena portal SSCN baru bisa dibuka hari itu," Kepala BKD Lamongan, Bambang Hadjar, Senin (5/7/2021).

Pendaftaran online melalui sscasn.bkn.go.id itu, kata Bambang, terhitung total hanya 28 orang. Lambat laun pendaftar makin bertambah meskipun tidak terlalu signifikan. "Jumlah pendaftar per pagi ini 28 orang," tutur Bambang.

Dijelaskan Bambang, sikap menyepelekan para pendaftar-lah yang jadi alasan utama. Ia sampai hafal kebiasaan itu dan pendaftran ramai jelang penutupan."Karena masih lama (sisa waktu pendaftaran) mas, biasanya pas injury time baru membludak," jelasnya.

Bambang menyebutkan, ke-28 orang pelamar tersebut seluruhnya merupakan pendaftar CPNS. Sedangkan untuk kategori PPPK belum ada pendaftar.

"Untuk dashboard PPPK saat ini memang belum bisa diakses," ujarnya.

Untuk diketahui, pada seleksi penerimaan CASN tahun ini terdapat sebanyak 652 formasi untuk Kabupaten Lamongan, yang terdiri dari 114 formasi untuk CPNS dan PPPK 538 formasi. (dit)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.