20 April 2025

Get In Touch

Dalam Sehari Vaksinasi Massal di Gelora 10 November Tembus 29 Ribu Orang

Suasana Vaksinasi di Gelora 10 Nopember Surabaya
Suasana Vaksinasi di Gelora 10 Nopember Surabaya

SURABAYA (Lenteratoday) - Pemerintah Kota Surabaya menggelar vaksinasi massal di Gelora 10 Nopember dari tanggal 6-11 Juli mendatang. Tercatat dalam satu hari, sebanyak 29 ribu orang telah melakukan vaksinasi tahap pertama.

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi mengatakan, pada hari ini, Rabu (7/7/2021) antusias masyarakat untuk mendapatkan vaksinasi luar biasa. Dalam satu jam saja pelaksanaan vaksinasi menyentuh 4 ribu.

“Ini adalah perjuangan bersama untuk menyelamatkan nyawa manusia, salah satunya ikhtiar dengan memberikan vaksin jumlahnya tadi satu jam saja menyentuh 4 ribu orang yang disuntik,” katanya disela-sela mengarahkan pelaksanaan vaksinasi di Gelora 10 Nopember Surabaya.

Eri menyebutkan, jika secara keseluruhan titik-titik vaksinasi masal yang digelar di Polrestabes, Polres Tanjung perak, Taman Bungkul dan Korem vaksinasi berhasil menyasar 40 ribu orang.

“Jadi ada yang di Polrestabes, Polres Tanjung Perak, Bungkul, Korem. Setelah kita evaluasi nanti kita buka juga di Kejaksaan Tanjung Perak, Kejari Surabaya kita buatkan tempat lagi. Sehingga kita berbagi disana. Kalau sekarang gabung disini jadi satu,” katanya.

Eri menargetkan, September mendatang semua warga Surabaya sudah harus tervaksin dua kali.

Sementara itu, untuk meminimalisir keterlambatan penanganan, Eri meminta kepada masyarakat jika memang terkena demam atau flu bisa langsung diberobat, sehingga jika memang sudah terindikasi Covid-19 supaya bisa cepat diatasi.

“Saya mohon jangan takut warga Surabaya segera melapor langsung periksa.jangan tunggu parah,” ucapnya.

“Kalau meningkat tidak, cuma ada penurunan. Warga surabaya bila ada gejala demam langsung periksa.jangan takut jangan dirasakan sendiri.kalau terlambat bingung pemerintah,” jelasnya. (Ard)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.