21 April 2025

Get In Touch

PMI Lamongan Salurkan Bantuan di Dua Kecamatan Beresiko Tinggi

Ketua PMI Lamongan, Agus Suyanto (kanan) saat memberikan paket bantuan secara simbolis ke Camat Sugio.
Ketua PMI Lamongan, Agus Suyanto (kanan) saat memberikan paket bantuan secara simbolis ke Camat Sugio.

LAMONGAN (Lenteratoday) - Palang Merah Indonesia (PMI) Lamongan menyalurkan bantuan sebanyak 150 paket sembako di dua Kecamatan dengan potensi penularan tinggi.

Dua kecamatan tersebut diantaranya Kecamatan Sugio dan Kota Lamongan, keduanya dipilih berdasarkan banyaknya warga yang tengah menjalani isolasi mandiri.

Ketua PMI Lamongan, Agus Suyanto mengungkapkan kegiatan itu dilakukan pada Selasa (27/7/2021) lalu, meski begitu ia tetap memantau proses penyaluran yang dilakukan pihak forkopimcam.

"Alhamdulillah, semua sudah tersalur tepat sasaran. Kami memilih dua kecamatan itu juga atas restu Bupati Lamongan," ungkapnya saat memberikan keterangan, Selasa (3/8/2021)

Lewat Agus, Instansi yang bergerak pada bidang sosial kemanusiaan tersebut juga berharap agar penerima bantuan atau warga yang jalani isolasi tidak merasa terabaikan serta bisa mempercepat proses penyembuhan pelaku isoman.

"Sedikit banyaknya bantuan dari PMI, semoga bisa meringankan para warga yang tengah melakukan isolasi," ujarnya

Lebih lanjut, Agus memberi imbauan bagi warga masyarakat yang membutuhkan bantuan alat penyemprotan desinfektan atau keperluan seputar penanganan Covid-19 yang di jangkau PMI bisa berkordinasi dengan pihaknya.

"Bisa di kordinasikan, kemarin juga di pinjam kecamatan Babat untuk penyemrotan desinfektan, kami menyediakan alatnya," pungkasnya. (Dit)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.