23 April 2025

Get In Touch

Ribuan Pramuka Se-Jatim Antusias Datangi Serbuan Vaksinasi TNI AL

Ribuan Pramuka Se-Jatim Antusias Datangi Serbuan Vaksinasi TNI AL

SIDOARJO (Lenteratoday)- Vaksinasi terus dikebut semua pihak agar segera tercapai herd immunity. Salah satunya dilakukan serbuan vaksinasi TNI AL melalui Puspenerbal untuk Pelajar Pramuka yang digelar di Bandar Udara Terminal 2 Juanda Sidoarjo, Sabtu (7/8/2021)

"Pada serbuan vaksin kali ini kita prioritaskan adik-adik Pramuka yang ada di Jawa Timur, dan pada saat ini sudah 1.000 adik-adik Pramuka yang telah terdaftar yang akan di vaksin pada hari ini, sehingga kita bersama-sama untuk menciptakan Herd Imunity. Mudah-mudahan dengan langkah seperti ini akan mengajak anak-anak yang lain untuk sama-sama melaksanakan vaksinasi," ujar Komandan Pusat Penerbangan TNI Angkatan (Danpuspenerbal) Laksamana Muda TNI Edwin, S.H., M. Han., meninjau kegiatan tersebut.

Kegiatan serbuan vaksinasi TNI AL kali ini melalui Puspenerbal dalam hal ini Lanudal Juanda bersama-sama dengan Saka Bahari dalam rangka memperingati HUT Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Lanudal) Juanda ke-57 serta Hari Pramuka yang ke-60.

"Adik-adik bisa datang ke Bandara T2 Juanda dengan memakai seragam pramuka, agar kami dapat mendahulukan adik-adik pramuka, karena vaksin hari ini tidak hanya untuk adik-adik pramuka saja, masyarakat umum juga ada," ujarnya.

Dikatakannya, dukungan vaksinasi dosis ke 2 sudah diterima dan akan terus dilaksanakan rangkaian serbuan vaksinasi lagi di Bandar Udara Terminal 2 Internasional Juanda.

“Lanjut Danpuspnerbal kegiatan serbuan vaksin TNI AL, Puspenerbal mengerahkan 50 personel prajurit dan tenaga kesehatan dari Rumkit dr. Soekantyo Jahja dibantu tenaga kesehatan dari Marinir dan Kodiklatal dalam hal ini Puslatdiksarmil, dari STIKES Hangtuah, dan untuk tenaga administrator dibantu dari Wing Udara 2 bersama-sama dengan Saka Bahari serta para relawan," katanya.

Dikatakanbya, target vaksinasi dalam kegiatan tersebut sebanyak 2.000 orang. Sementara untuk vaksin yang digunakan adalah Vaksin Sinovac.

Percepatan Vaksinasi oleh TNI AL yang dilakukan oleh Puspenerbal membantu pemerintah dalam pemberian 1 juta vaksin per hari bagi masyarakat untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 dan juga merupakan perintah langsung Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. Untuk diketahui pertanggal 05 Agustus Puspenerbal telah memvaksin sebanyak 18.656 orang.(ist)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.