23 April 2025

Get In Touch

UMKM Butuh Dukungan Pemerintah Dalam Pemasaran dan Produksi

Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Nenie Adriati Lambung.
Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Nenie Adriati Lambung.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Pemerintah sedang berupaya untuk melakukan pemulihan ekonomi yaitu dengan mendorong pertumbuhan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Dalam hal ini pemerintah juga diminta untuk dapat membantu terkait pemasaran produk.

Menanggapi hal ini, Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Nenie Adriati Lambung, berpendapat dukungan pemerintah sangat diperlukan agar UMKM yang sudah ada dan melakukan kegiatan di Kota Palangka Raya bisa tetap terus berproduksi dan bertahan di masa pandemi Covid-19. Untuk meningkatkan penjualan produk UMKM tentunya diperlukan sistem promosi dan pemasaran yang baik.

"Dalam kegiatan suatu usaha termasuk UMKM, pemasaran dan promosi merupakan kunci utama dari keberhasilan dalam penjualan produknya,” papar Nenie, Sabtu (7/8/2021).

Selain itu Nenie mengatakan dengan memberikan dukungan dalam pemasaran, akan dapat membantu pelaku UMKM untuk terus bertahan. Jika kegiatan UMKM dapat terus berjalan dan berkembang dengan adanya bantuan promosi dan pemasaran dari Pemerintah, diharapkan akan berdampak pada terjadinya perputaran ekonomi .

“Dengan bertumbuhnya ekonomi sebagai akibat lancarnya transaksi maka diharapkan dampaknya akan menekan angka inflasi di Kota Palangka Raya,” ungkap Nenie.

Polisi wanita dari PDI Perjuangan ini berharap agar Pemko Palangka Raya dapat merumuskan dan menemukan cara untuk bisa mendukung pemasaran serta promosi terhadap produk UMKM. Di masa sulit dampak pandemi seperti sekarang ini tentu dukungan dari pemerintah akan sangat berarti bagi para pelaku UMKM.

“Terlebih di zaman sekarang yang mana teknologi sudah canggih, pemasaran dan promosi dapat dilakukan melalui media online, pemerintah hanya perlu menyediakan wadahnya,” pungkas Nenie.(nov)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.