23 April 2025

Get In Touch

Bupati Madiun : Pengamanan 1 Suro Harus Humanis

Bupati Madiun, Ahmad Dawami didampingi Kapolres dan Dandim saat memimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan 1 Suro di Lapangan Tri Brata Polres Madiun, Senin (9/8/2021).
Bupati Madiun, Ahmad Dawami didampingi Kapolres dan Dandim saat memimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan 1 Suro di Lapangan Tri Brata Polres Madiun, Senin (9/8/2021).

MADIUN (Lenteratoday) - Bupati Madiun, Ahmad Dawami, meminta agar petugas pengamanan Tahun Baru Islam 1 Muharramm menjalankan tugas secara humanis. Pasalnya, kegiatan tersebut merupakan budaya turun temurun setiap 1 Suro di Madiun.

Bupati Ahmad Dawami menjelaskan bahwa bagi Madiun, 1 Suro merupakan hari yang sakral. Umumnya, para pesilat mengadakan tirakatan sebagai bentuk ucapan syukur kepada Tuhan YME. Namun, ditengah pandemi Covid-19, hal tersebut harus ditiadakan karena mengundang banyak orang. Dan dikhawatirkan menjadi klaster baru.

"Ini tanggung jawab comunity. Di Kabupaten Madiun yang tergabung di kampung pesilat. Mereka harus mau mensukseskan PPKM. Tetapi perlu kesadaran elemen masyarakat. Sama-sama punya tanggungjawab atas keselamatan orang lain," jelas Dawami saat sambutan Apel Gelar Pasukan Jelang 1 Suro, Senin (9/8/2021) sore.

Pihaknya tidak ingin ada petugas yang arogan ketika mengingatkan tentang protkes. Bahkan, sebagai petugas wajib memberikan contoh dengan protkes yang benar. Seperti menggunakan dua masker sekaligus.

"Kita semuanya harus tetap siap siaga menjaga kemungkinan yang terjadi. Kedepankan humanis, bahwa keselamatan dan kesehatan merupakan hukum tertinggi. Protkesnya untuk petugas wajib dijaga," tuturnya.

Dawami juga meminta kerjasama antar petugas di pos penyekatan. Yakni dengan melakukan razia karena dikhawatirkan ada yang membawa sajam dan minuman keras.

"Utamakan koordinasi kolaborasi. Lakukan penggeledahan untuk antisipasi. Jumlah petugas gabungan sesuai sprint 842 orang. Mudah-mudahan di bulan Muraham ini, Madiun terjaga.
dari covid dan dari yang merusak kondusifitas," tutupnya penuh harap. (Ger)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.