21 April 2025

Get In Touch

Jelang HUT Polwan Ke-73, Polresta Mojokerto Salurkan Bansos Pada Terdampak Pandemi Covid-19

Kasatlantas Polresta Mojokerto, AKP. Fitria Wijayanti saat salurkan bantuan sosial kepada karyawan penyedia jasa mainan anak-anak terdampak PPKM
Kasatlantas Polresta Mojokerto, AKP. Fitria Wijayanti saat salurkan bantuan sosial kepada karyawan penyedia jasa mainan anak-anak terdampak PPKM

MOJOKERTO (Lenteratoday) - menjelang peringatan HUT Polwan Ke-73 pada 1 September mendatang, Polwan Polresta Mojokerto membagikan bantuan sembako, Kamis (26/8/2021). Kali ini yang menjadi sasaran adalah 75 warga penyedia jasa mainan yang terdampak PPKM di wilayah Kota Mojokerto, Jawa Timur.

Dalam kegiatan yang dilakukan di lapangan Patih Gajah Mada, Mapolresta Mojokerto, Jalan Bhayangkara No. 25, Kota Mojokerto, Kasatlantas Polresta Mojokerto, AKP. Fitria Wijayanti mengatakan ada beberapa rangkaian kegiatan dalam rangka jelang memperingati HUT Polwan Ke -73.

Kegiatan tersebut antara lain; lomba masak yang diikuti anggota Polwan Polresta Mojokerto, giat donor darah, ziarah ke Taman Makam Pahlawan, anjang sana ke anggota dan keluarga besar Polri yang sudah purna tugas.

"Kemudian, membagikan bantuan sosial berupa paket sembako, vitamin dan obat-obatan kepada janda- janda tua (lansia) yang kekurangan dan warga yang bekerja beraktivitas sebagai penyedia jasa mainan anak-anak di wilayah Kota Mojokerto," jelas Fitria.

Masih kata Fitria, selain membantu menyalurkan dan membagikan bantuan sosial sembako dari program pemerintah pihaknya juga akan lakukan anjang sana ke perempuan-perempuan yang berprestasi di lingkungan wilayah Kota dan Kabupaten Mojokerto. Diantaranya Ibu Wali Kota, Ibu asuh Polwan dalam hal ini juga sebagai Ibu Ketua Bhayangkari (Ibu Kapolres dan Kapolresta) dan Ibu Bupati Mojokerto.

"Tujuan anjang sana kita para Polwan Polresta Mojokerto ke para wanita yang berprestasi adalah meminta dukungan untuk memberikan motifasi, semangat kepada Polwan -Polwan di lingkungan Polresta Mojokerto agar tetap gigih dalam mendedikasikan pengabdian diri sebagai seorang aparatur negara dan juga sebagai wanita yang tangguh," pungkas Fitria.

Sementara itu, Fudik Prayogi (29), penerima bansos yang merupakan salah satu karyawan penyedia jasa mainan anak-anak, di wilayah Kota Mojokerto warga Desa/Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto.

"Saya bersama teman-teman berharap agar pandemi Covid-19 ini segera berakhir dan bisa bekerja beraktivitas kembali seperti sebelum masa pandemi. Selama diterapkannya kebijakan pemerintah terkait PPKM, aktivitas kita libur total dan sejak dua bulan lalu kita dirumahkan dan tida mendapatkan penghasilan sama sekali. Untuk memenuhi kebutuhan hidup, saya terpaksa harus jualan online petol bakso," ungkap Fudik. (Joe)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.