04 April 2025

Get In Touch

Soekarwo Disebut Mundur dari Ketua DPD Demokrat Jatim

Soekarwo Disebut Mundur dari Ketua DPD Demokrat Jatim

Surabaya-KetuaDPD Partai Demokrat Jawa Timur Soekarwo atau akrab disapa Pakde Karwo mundurdari jabatannya di partai. Hal ini dikonfirmasi oleh Ketua Divisi Komunikasidan Media Partai Demokrat Imelda Sari. "Iya. Lengkapnya ke Sekjenya," ujar Imelda saat dikonfirmasi, Rabu (14/8).

Dikonfirmasi terpisah, Sekretaris DPW Renville Antoniomengungkapkan Pakde Karwo mundur sejak terpilih jadi Komisaris Utama SemenIndonesia."Sejak terpilih sebagai komut PT Semen Indonesia," ungkapRenville melalui pesan singkat.

Pakde Karwo ditunjuk sebagai Komisaris Utama pada Kamis, 23Mei 2019. Hal itu merupakan hasil dari keputusan Rapat Umum Pemegang SahamTahunan (RUPS) Tahunan 2018 yang digelar di Jakarta, Rabu, 22 Mei 2019.

Namun, Renville menambahkan, hingga saat ini belum ada suratresmi dari DPP terkait pengunduran diri Pakde Karwo ini. "Sebelum ada SKDPP ya berarti posisi Ketua DPP belum kosong," tuturnya.Belum diketahuisecara pasti, apa alasan Pakde Karwo mundur dari jabatannya tersebut.

Jabatan Soekarwo sebagai Ketua DPD Demokrat Jatim sebenarnyamasih menyisakan dua tahun. Sementara musyawarah daerah untuk memilih ketuabaru dilaksanakan pada 2021 mendatang. Jatim sendiri dalam waktu dekat akansegera menghadapi agenda politik, yakni Pilkada Serentak 2020, mulai daritingkat kota hingga kabupaten.

"Agenda politik Partai Demokrat itu tanggal 9September, yakni ulang tahun partai yang akan diselenggarakan di Jakarta.Kemungkinan triwulan pertama mau ke triwulan kedua, bulan Maret atau April 2020kami kongres, setelah itu musda dan muscab," kata Renville.(kpr)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.