21 April 2025

Get In Touch

Rayakan Harla ke-7, Gerbang Tani Tampil Perjuangkan Nasib Petani dan Nelayan di Lamongan

Ketua DPRD Lamongan, H Ghofur saat berbincang dengan Ketua Gerbang Tani M. Sukrillah.
Ketua DPRD Lamongan, H Ghofur saat berbincang dengan Ketua Gerbang Tani M. Sukrillah.

LAMONGAN (Lenteratoday) - Rayakan hari jadi ke-7, Gerakan Kebangkitan Tani dan Nelayan Indonesia (Gerbang Tani) mengajak seluruh anggotanya konsisten tampil bela nasib petani dan pelaut.

Bertempat di Aula Graha Saba Mulia, Desa/Kecamatan Kedungreja, Cilacap. Kegiatan tersebut disambut semarak salah satunya di Kabupaten Lamongan.

Meski berjalan secara virtual, para anggota tetap mengikuti rangkaian acara dengan khidmat. Menariknya, kegiatan tersebut juga menghadirkan tokoh sekaligus panutan yang secara spesial diberikan waktu untuk memaparkan gagasannya.

Dalam sambutanya, Ketua Dewan Pembina DPN Gerbang Tani, Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin) memaparkan jika visi utama gerakan ini ialah mengangkat drajat petani dan nelayan yang punya andil besar dalam menjaga kestabilan pangan di Indonesia.

"Seperti yang dikatakan Hadratus Syaikh KH Hasyim Asy'ari, bahwa petani adalah tuannya negara dan kuasanya itu nyata," ungkapnya di depan seluruh anggota Gerbang Tani, Kamis (23/9/2021).

Gus Ami mengatakan, jika gemilangnya dunia pertanian belum bisa dirasakan langsung oleh para petani, ia meminta agar selanjutnya hak tersebut menjadi tugas bersama untuk menjembatani ketidak selarasan tersebut.

"Pada urusan pangan, seharusnya Indonesia sudah lama berdaulat, karena semua prasyarat untuk kedaulatan pangan sudah dimiliki, mulai luas tanah, SDM, sumber air, hingga infrastruktur pendukung lainnya. Pendapatan rumah tangga tani selalu di bawah, sehingga para pemuda kita selalu menghindar dari pertanian. Namun, pendapatan rumah tangga tani kita selalu di bawah, serta minat para pemuda kita untuk terjun ke pertanian rendah," paparnya.

Menyikapi hal tersebut, Ketua DPC Gerbang Tani Lamongan, M Syukrillah siap melanjutkan arahan dari pusat. Menurut dia dalam waktu dekat akan dilakukan penataan ulang pembangunan sektor pertanian dan perikanan.

"Tentu kami selalu siap membantu dan menjembatani petani dengan stakeholder terkait, utamanya mengawal produksi di tingkat petani, begitu juga di tingkat nelayan," ungkap Syukrillah.

Sementara itu, Ketua DPRD Lamongan, H Abdul Ghofur menyampaikan, bahwa pihaknya akan sangat menyambut baik dan mendukung penuh keberadaan Gerbang Tani dalam mengawal kebijakan pemerintahan demi mewujudkan kesejahteraan petani dan nelayan.

"Saya dukung penuh Gerbang Tani Lamongan ini. Saya berharap, Gerbang Tani menjadi mitra strategis bagi Pemerintah Kabupaten Lamongan dan ikut serta dalam proses percepatan pembangunan, khususnya di sektor pertanian dan perikanan," harap Ghofur.

Hadir dalam acara tersebut, Menteri PDTT Gus Halim Iskandar, Menteri Ketenagakerjaan RI Ida Fauziyah, Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid, Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi, dan Ketua DPN Gerbang Tani Idham Arsyad. (dit)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.