21 April 2025

Get In Touch

Sebanyak 200 Masjid dan Musholla di Lamongan Ajukan Bantuan ke Kemenag RI

Sebanyak 200 Masjid dan Musholla di Lamongan Ajukan Bantuan ke Kemenag RI

LAMONGAN (Lenteratoday) -- Sebanyak 200 masjid dan musholla di Kabupaten Lamongan ajukan bantuan terdampak Covid-19 yang dicanangkan Kementerian Agama RI.

Bantuan tersebut nantinya digunakan untuk memenuhi segala kebutuhan untuk melindungi jamaah, seperti pembelian alat pengukur suhu badan, hand sanitizer, tempat cuci tangan, dan lain sejenisnya.

Kasi Bimbingan Islam Lamongan, Khoirul Anam menjelaskan sebanyak 200 masjid dan musholla telah diajukan sebagai penerima.

Lebih lanjut, ia berharap jika kesemua pengaju mendapat kucuran dana untuk menjamin kebersihan yang berdampingan langsung dengan kesehatan jamaan.

"Segala sesuatunya telah kami limpahkan ke Kemeneg pusat, nantinya proses pencairan mengikuti aturan yang ditentukan pusat. Semoga semua keinginan pengaju dapat di kabulkan," ungkap Anam, Senin, (27/9/2021).

Pada kesempatan itu, Anam juga memuji prosedur pendaftaran yang diterapkan pusat. Keputusan menggunakan model digital diakuinya sangat memudahkan.

"Karena segara prosedur di lakukan dengan online maupun digital ini sangat memudahkan, meminimalisir kesalahan, ini bagus," tambahnya.

Meski ia belum mengetahui besaran dana yang akan di terima pengaju, ia tetap mengarahkan agar warga tetap konsisten menjalankan protokol kesehatan di tempat ibadah.

"Intinya tetap jaga prokes, bantuan hanya upaya pemerintah untuk memberdayakan jamaah. Karena kemungkinan langsung ke tangan penerima saya sendiri belum tau besaran bantuan tersebut," urainya.(dit)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.