21 April 2025

Get In Touch

Lokasi TMMD Reg Ke-112 Kodim 0815/Mojokerto Jadi Sasaran Serbuan Gerai Vaksin Covid-19 TNI-Polri

Vaksinasi Covid-19 di wilayah Mojokerto Raya terus digeber. Kali ini menyasar ratusan warga di lokasi TMMD Ke - 112 Kodim 0815/Mojokerto di Desa Duyung, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa-Timur, Jum'at (1/10/2021).
Vaksinasi Covid-19 di wilayah Mojokerto Raya terus digeber. Kali ini menyasar ratusan warga di lokasi TMMD Ke - 112 Kodim 0815/Mojokerto di Desa Duyung, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa-Timur, Jum'at (1/10/2021).

MOJOKERTO (Lenteratoday) - Guna mempercepat terbentuknya Herd Immunity kepada masyarakat, layanan Vaksinasi Covid-19 di wilayah Mojokerto Raya terus digeber. Kali ini menyasar ratusan warga di lokasi TMMD Ke - 112 Kodim 0815/Mojokerto di Desa Duyung, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa-Timur, Jum'at (1/10/2021).

Gelaran vaksinasi Covid-19 yang menyasar warga disekitar lokasi TMMD Ke -112 Kodim 0815/Mojokerto tersebut dengan tujuan untuk meningkatkan cakupan vaksinasi dosis pertama bagi warga desa setempat. Hal tersebut diungkapkan Danramil 0815/17 Trawas Kodim 0815/Mojokerto Kapten Arh Suminto saat memantau langsung pelaksanaan vaksinasi di balai Desa Duyung bersama Kepala UPT PKM Trawas, drg. Aita Yessi Silla, Camat Trawas Drs. Agus Subiyakto,M.Si, Kapolsek Trawas, AKP. Didit Setiawan,SH, Kades Duyung, Jurianto BS, Satpol-PP Trawas, Babinsa Duyung Serma Supi'i dan Bhabinkamtibmas Bripka Ahmad Asmuni.

"Gerai vaksin TNI-POLRI ini terselenggara atas kerjasama Koramil-Polsek-Kecamatan dan UPT PKM Trawas serta berhasil menyuntikkan vaksin jenis Sinovac sebanyak 335 dosis dengan rincian dosis pertama sebanyak 327 dan dosis kedua sebanyak 9 dosis," ungkap Suminto.

Masih kata Suminto, di wilayah Desa Duyung, vaksinasi Covid-19 ini sudah berlangsung beberapa kali dengan sasaran seluruh warga mulai remaja, dewasa hingga Lansia. Vaksinasi dilakukan melalui Baksos saat pembukaan TMMD dan juga dilakukan bagi Lansia secara door to door oleh Bupati Mojokerto bersama UPT PKM Trawas serta serbuan vaksin TNI gerai TNI-Polri.

"Semua vaksinasi ini dilakukan untuk meningkatkan imunitas warga sehingga memiliki kekebalan dan daya tangkal terhadap serangan virus Corona. Tiga Pilar Kecamatan Trawas bersama UPT PKM kompak melakukan serbuan vaksin guna meningkatkan capaian vaksin di wilayah yang merupakan salah satu destinasi wisata di kawasan pegunungan selatan Kabupaten Mojokerto," pungkas Suminto.

Reporter : Wisnu Joedha

Editor : Lutfi Yuhandi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.