19 April 2025

Get In Touch

TNI AL Koarmada II Gelar Serbuan Vaksinasi Maritim di Blitar Raya

Bupati Blitar, Rini Syarifah dan Wali Kota Blitar, Santoso
Bupati Blitar, Rini Syarifah dan Wali Kota Blitar, Santoso

BLITAR (Lenteratoday) -Bekerja sama dengan Pemkab dan Pemkot Blitar TNI AL Komando Armada II menggelar Serbuan Vaksinasi Maritim di Kabupaten dan Kota Blitar atau Blitar Raya, dengan menyiapkan 60.000 dosis vaksin jenis Sinovac dan Astrazeneca pada 14-15 Oktober 2021.

Bupati Blitar, Rini Syarifah melalui medsos Pemkab Blitar menyampaikan pandemi Covid-19 berdampak pada berbagai sektor, maka pemerintah, TNI - Polri dan elemen pendukung lainnya terus bersinergi berupaya mepercepat penanganan Covid-19.

"Sejalan dengan target vaksinasi nasional 2,5 juta per hari, saya (Bupati Blitar) mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Blitar yang berusia 12 tahun ke atas untuk mendukung dan mengikuti Serbuan Vaksinasi Maritim," ujar Bupati Rini, Rabu (13/10/2021).

Kegiatan Serbuan Vaksinasi Maritim ini dijelaskan Bupati Rini digelar oleh Komanda Armada II pada 14-15 Oktober 2021, berlokasi terpusat dan tersebar. "Terpusat di Alun-Alun Kanigoro (depan Kantor Bupati Blitar di Kanigoro), serta tersebar dilakukan di beberapa puskesmas," jelasnya.

Bupati perempuan pertama di Kabupaten Blitar ini berharap, dengan disediakannya 30.000 dosis vaksin ini bisa dimanfaatkan masyarakat Kabupaten Blitar. "Sehingga masyarakat semakin kebal, dari ancaman Covid-19," tandasnya.

Sesuai dengan pengumuman yang disampaikan melalui flyer medsos Pemkab Blitar, untuk vaksinasi di depan Kantor Bupati Blitar di Kanigoro disiapkan 6.000 dosis dan sisanya 24.000 dosis disebar di beberapa puskesmas kecuali Kanigoro. Khusus di Kabupaten Blitar, setiap orang yang vaksin akan mendapatkan paket telur ayam gratis.

Adapun syarat untuk mengikuti Serbuan Vaksinasi Maritim ini, dengan membawa foto copy KK/KTP/KIA. Untuk mencegah kerumunan setelah vaksin, tidak perlu menunggu sertifikat. Karena sertifikat akan didapatkan melalui aplikasi PeduliLindungi, guna menerapkan Prokes 5 M.

Demikian juga untuk Kota Blitar, Wali Kota Blitar Santoso menuturkan mendapat bantuan 30.000 dosis vaksin pada kegiatan Serbuan Vaksin Maritim. "Rencana awal akan digelar 13-14 Oktober 2021, tapi berdasarkan hasil rapat koordinasi mundur sehari 14-15 Oktober 2021," tutur Wali Kota Santoso.

Maka jumlah vaksin yang disediakan pada Serbuan Vaksinasi Maritim Koarmada II ini total sebanyak 60.000 dosis, dibagi untuk Kabupaten dan Kota Blitar masing-masing 30.000 dosis.

Sesuai Rundown Kegiatan dan Kunjungan Pangkoarmada II dalam rangka Serbuan Vaksinasi Maritim di Blitar Raya, untuk lokasi vaksin di Kota Blitar digelar di Gedung Kesenian Aryo Blitar Jl. Kenari, Kota Blitar.

Kegiatan ini rencananua akan ditinjau langsung oleh oleh Pangkoarmada II, Laksamana Muda TNI Iwan Isnurwanto dijadwalkan pada Jumat (15/10/2021). Dengan didampingi oleh Bupati dan Wali Kota Blitar, ke lokasi vaksinasi. (*)

Reporter : Arief Sukaputra

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.