24 April 2025

Get In Touch

Bupati Jember Turun Langsung Serahkan Bantuan ke Korban Banjir

Foto : Bupati Jember Hendy saat menyerahkan paket bantuan pada korban banjir di Desa Sumberagung Kecamatan Sumberbaru.
Foto : Bupati Jember Hendy saat menyerahkan paket bantuan pada korban banjir di Desa Sumberagung Kecamatan Sumberbaru.

JEMBER (Lenteratoday) - Bupati Jember, Hendy Siswanto, beserta Polres dan BPBD meninjau langsung kondisi banjir di Kecamatan Sumberbaru dan Semboro. Banjir tersebut melanda beberapa wilayah di Kabupaten Jember pasca hujan deras selama sehari. Bupati menyambangi warga dengan penyerahan bantuan pada warga korban banjir di Desa Sumberagung, Kecamatan Sumberbaru.

Menurut Bupati Hendy, di Desa Sumberagung merupakan tempat langganan banjir yang bisa terjadi 3 bahkan 4 kali dalam setahun.
"Desa ini langganan banjir bisa 3 sampai 4 kali akibat penyempitan dan pendangkalan sungai. Kami membantu warga yang memerlukan bantuan," kata Bupati Hendy.

Pihaknya juga berjanji untuk berkolaborasi untuk menyampaikan momok masalah penyempitan dan pendangkalan sungai kepada Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat. "Kami berusaha kolaborasi dan menyampaikan kepada Pemerintah Provinsi dan Pusat. Mudah-mudahan ini akan segera selesai, ini sudah berpuluh-puluh tahun dan ini resiko tinggi. Kami sama-sama berusaha untuk mendapat bantuan," tandasnya.

Peninjauan lokasi banjir juga berlanjut dari Desa Sumberagung Kecamatan Sumberbaru menuju Dusun Pondok Rampal lalu ke Dusun Songgon Pondok Jaya Kecamatan semboro dan berakhir di Sidomulyo Rowotengu. Selain musibah banjir, Bupati Jember juga melihat langsung kondisi Kantor Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana yang mengalami kebakaran seharu lalu. Kantor tersebut akan direnovasi dalam waktu dekat. (*)

Reporter : P Juliatmoko

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.