21 April 2025

Get In Touch

FPDIP Pasuruan Serap Aspirasi Korban Langganan Banjir

FPDIP Pasuruan Serap Aspirasi Korban Langganan Banjir

Pasuruan - Jajaran PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan menggelar bakti sosial (baksos) dan membagikan sembako pada korban banjir di Desa Kedungboto, Kecamatan Beji. Baksos yang dikuti anggota dewan dari Fraksi PDI Perjuangan (FPDIP) ini sekaligus menyerap aspirasi warga korban langganan banjir tahunan tersebut.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan, Andri Wahyudi menyatakan, baksos ini merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang kerap terdampak bencana langganan banjir. Selain itu, pihaknya juga berupaya mencari solusi atas persoalan banjir yang terjadi sepanjang musim penghujan.

“Bantuan sembako ini bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat yang terdampak banjir. Yang lebih penting adalah mencari tahu akar persoalan dan mengupayakan adanya solusi penanganan banjir,” kata Andri Wahyudi.

Menurut Andri, dampak bencana banjir di kawasan Beji sangat berpengaruh terhadap persoalan sosial ekonomi masyarakat. Lambannya penyusutan debit genangan banjir ini tidak saja menghambat aktifitas ekonomi, tetapi juga persoalan pendidikan.

“Jika terjadi genangan selama tiga hari, aktifitas ekonomi dan pendidikan juga terhambat. Sehingga perlu penanganan dan antisipasi banjir secara komprehensif sesuai dengan kewenangan daerah,” jelasnya.

Sodikin, perangkat Desa Kedungboto mengusulkan agar saluran Sungai Wrati dilakukan normalisasi. Selain itu, tumbuh suburnya enceng gondok di permukaan sungai harus dilakukan pembersihan secara terus menerus.

“Kami minta agar pemerintah segera menormalisasi saluran sungai. Sehingga aliran sungai menjadi lancar dan tidak meluap ke pemukiman. Jalan-jalan desa juga harus ditinggikan agar tidak tergenang saat banjir datang,” kata Sodikin. (oen)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.