21 April 2025

Get In Touch

Kawasan Kumuh di Lamongan Menurun, Intervensi Program Kotaku Berbuah Manis

Pengentasan kawasan kumuh di Lamongan bagian utara, tepat di Desa Paloh, Kecamatan Paciran. Foto : Istimewa
Pengentasan kawasan kumuh di Lamongan bagian utara, tepat di Desa Paloh, Kecamatan Paciran. Foto : Istimewa

LAMONGAN (Lenteratoday) - Luas kawasan kumuh di Kabupaten Lamongan pertahun diketahui terus menurun. Hal tersebut diketahui setelah adanya kolaborasi yang dilakukan program Kotaku bersama pemerintah setempat.

Dari program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) saja, intervensi penurunan kawasan kumuh hampir mencapai 11 persen pertahun 2021.

Kotaku yang notabene program dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI ini rupanya punya progres besar dalam menyelesaikan masalah kekumuhan melalui pemberdayaan masyarakat desa.

Tentunya, hal ini diimbangi dengan kolaborasi bersama pemkab setempat dan masyarakat di wilayah Kabupaten Lamongan.

Kepala Bidang Perumahan dan Kawasan Pemukiman Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Cipta Karya, Teguh Ali Sabudi mengatakan sesuai SK Bupati SK Bupati Lamongan No. 188/356/KEP/413-013/2021. luas kawasan kumuh Lamongan mencapai 395,05 Ha.

"Ya memang tugas berat menghilangkan kawasan kumuh, pertahunnya fluktuatif tetapi angka penurunan kawasan kumuh cukup mendominasi," paparnya, Selasa (30/11/2021).

Namun untuk saat ini, kata Teguh, dua kecamatan antara lain Lamongan dan Paciran menunjukan penurunan yang cukup drastis setelah menjadi bagian program Kotaku.

"12 desa dan kelurahan di dua kecamatan itu, mampu memenuhi indeks kawasan layak huni. Saya selaku pengawas dari pemkab tahu program itu berjalan," kata dia.

Sementara itu, Tim Leader Program Kotaku OSP 3 Jatim, Abdul Salam dalam setahun terakhir telah melakukan pembangunan hingga pemeliharaan infratruktur desa.

"Salah satu caranya dengan melibatkan warga desa untuk masuk dalam pusaran program Kotaku, menjadi tenaga pekerja dari seluruh kegiatan yang ada. lambat laun kesadaran akan terbentuk di masyarakat," ungkap Slamet.

Diinformasikan, jika penggerak program Kotaku bersama sebagian OPD di Pemkab Lamongan telah menggelar lokakarya yang secara khusus ditujukan untuk menyatukan pandangan dari program ini.

Reporter : Adyad Ammy I

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.