22 April 2025

Get In Touch

TV Desa Antarkan Kota Batu Raih IDEA 2021

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Batu, Onny Ardianto mewakili Wali Kota Batu menerima penghargaan IDEA 2021 dari Lentera Media di Dyandra Convention Center Surabaya, Minggu (5/12/2021).
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Batu, Onny Ardianto mewakili Wali Kota Batu menerima penghargaan IDEA 2021 dari Lentera Media di Dyandra Convention Center Surabaya, Minggu (5/12/2021).

BATU (Lenteratoday) - Pemerintah Kota (Pemkot) Batu berhasil meraih penghargaan sebagai Pemda Inspirasi Perubahan Bidang Digitalisasi Desa. Penghargaan ini diberikan oleh Lentera Media Group melalui kegiatan malam anugrah IDEA 2021 (Innovation & Digital Enthusiast Award 2021) . Penghargaan untuk Inovasi dan Pegiat Digitalisasi tersebut digelar di Dyandra Convention Center Surabaya, pada Minggu (5/12/2021).

“Di masa mendatang, inilah yang dibutuhkan oleh masyarakat yang makin digital. Pemerintah daerah maupun pemimpin daerah secara individu, harus bisa memanfaatkan berbagai kemajuan teknologi informasi untuk meningkatkan pelayanan. Jadi IDEA 2021 merupakan wadah untuk mendorong semua pihak berlomba-lomba meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat demi kesejahteraan masyarakat,” ujar Dr. Suko Widodo Drs., M.Si., Ketua Tim Ahli IDEA 2021.

Wali Kota Batu yang diwakili Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Batu, Onny Ardianto, mengatakan penghargaan ini diberikan kepada Pemerintah Kota Batu atas inspirasi perubahan digitalisasi desa. Kategorinya Pelopor Festival TV Desa yang menyajikan kreatifitas warga, dalam mengekplorasi potensi yang ada di wilayah masing-masing dalam karya digital.

“Kita mengucapkan terima kasih, Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) yang dengan segenap daya upaya dan kreatifitasnya, TV Desa bisa terbentuk di 23 desa dan kelurahan di Kota Batu. Penghargaan ini adalah bagian dari kerja keras KIM,” katanya.

Dengan diberikannya penghargaan ini, harapannya, TV Desa bisa semakin maju, berkembang dan melahirkan sineas-sineas muda yang akan mengembangkan TV Desa di Kota Batu.

Sementara itu dalam sambutannya, Gubernur Jatim Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, MSi yang disampaikan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Prov. Jatim, Drs. Benny Sampirwanto, M.Si, Pemprov Jatim mendukung penuh berbagai inovasi terkait digitalisasi.

“Dan IDEA 2021 ini menjadi bukti bila semua pihak, termasuk kami di pemerintahan terus melakukan inovasi mengikuti perkembangan zaman agar masyarakat semakin mendapatkan kemudahan dalam pelayanan maupun inovasi,” katanya.

Acara IDEA 2021 berlangsung dengan memastikan semua pihak mematuhi protokol kesehatan. (*)

Reporter : Reka Kajaksana

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.