20 April 2025

Get In Touch

Jelang Akhir Tahun, Ketua DPRD Palangka Raya Harap Vaksinasi Tercapai 100%

Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto.
Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Program percepatan vaksinasi Covid-19 terus dilakukan oleh Kota Palangka Raya. DPRD setempat pun berharap di akhir tahun ini target 100% tercapai.

"Apalagi ada informasi yang menyatakan ada varian baru Covid-19 yaitu tipe Omicron, yang diketahui penularannya lebih cepat dari tipe yang sudah ada sebelumnya. Jadi kami sangat berharap target pemkot tercapai di tahun ini," papar Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto, Kamis (9/12/2021).

Sementara bagi masyarakat yang sudah mendapatkan vaksinasi lengkap diharapkan tetap waspada dan tidak abai meski jumlah kasus terus melandai. Salah satu yang penting adalah selalu taat protokol kesehatan (prokes).

Sigit mengatakan, berdasarkan data yang diperoleh dari Satgas Covid - 19 Provinsi Kalteng, sampai saat ini tercatat sudah lebih dari 191.400 warga atau sekitar 86 persen dari total 223.417 penduduk Kota Palangka Raya yang mendapatkan vaksinasi Covid - 18 dosis pertama.

"Sedangkan untuk dosis kedua telah mencapai hampir 70 persen atau sebanyak 155.989 orang yang telah menerima vaksin Covid - 19," urai Sigit.

Untuk diketahui, dari jumlah 223.417 target vaksin tersebut dibagi kedalam lima kategori. Kategori pertama yaitu para nakes serta pendukungnya dengan target 3.512 sasaran. Kemudian kategori lansia 14.287 sasaran, diikuti dengan pekerja di bidang pelayanan publik sebanyak 21.920 orang, kemudian masyarakat umum 154.647 orang, dan terakhir kelompok remaja sebanyak 29.051 orang.

Selebihnya, politisi fraksi PDI Perjuangan kembali menekankan pentingnya prokes. "Untuk memutus rantai penyebaran Covid -19,  tim Satgas Covid - 19 terus berupaya melakukan sosialisasi, deteksi dini, pengamanan hingga penanganan kasus secara intensif," ucapnya.

Sigit juga mendukung agar setiap kebijakan yang dikeluarkan pemerintah pusat terkait penanganan Covid -19, dapat terlaksana di Kota Palangka Raya tanpa terkecuali. Termasuk pengaturan aktivitas masyarakat dalam Merayakan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.

"Penerapan tersebut tentunya dilakukan sesuai dengan kondisi tingkat penyebaran Covid - 19 di daerah masing - masing agar dapat berjalan secara efektif, efisien dan  hasilnya bisa maksimal," pungkasnya.(adv/*)

Reporter : Novita

Editor: Widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.