16 April 2025

Get In Touch

Waspada! Kasus Covid-19 Anak Meningkat karena Omicron

Walikota Abu Bakar didampingi Kadinkes dr Fauzan Adima (berdiri kiri) menenangkan salah satu siswi SD yang hendak divaksinasi.
Walikota Abu Bakar didampingi Kadinkes dr Fauzan Adima (berdiri kiri) menenangkan salah satu siswi SD yang hendak divaksinasi.

JAKARTA (Lenteratoday) -Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan meminta seluruh pihak untuk waspada terhadap penyebaran Covid-19 varian Omicron. 

Merujuk dari data negara lain, Luhut mengatakan kasus Covid-19 terhadap anak turut meningkat akibat adanya varian B.1.1.529 atau Omicron tersebut.

"Kita tetap harus waspada, karena data di negara lain menunjukkan kasus anak mengalami peningkatan karena Omicron," kata Luhut dalam konferensi pers di Youtube Sekretariat Presiden, Senin (27/12/2021).

Wakil Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional ini pun mengatakan agar para orang tua membawa anak-anaknya untuk ikut vaksinasi Covid-19. Pemerintah sendiri telah memulai program vaksinasi anak usia 6-11 tahun di beberapa wilayah di Indonesia.

"Saya mendorong para orang tua di daerah-daerah yang telah memulai vaksinasi Covid-19 untuk anak-anak, untuk segera membawa anak-anaknya untuk divaksinasi," ujar luhut.

Sementara itu, kasus Covid-19 varian Omicron di Indonesia terus bertambah. Luhut mengatakan saat ini jumlah kasus Omicron di Indonesia mencapai 46 kasus. Mayoritas pasien yang tertular Omicron merupakan pelaku perjalanan dari luar negeri.

"Hingga saat ini, per kemarin (Minggu) kasus Omicron telah mencapai 46 kasus dan hampir seluruhnya pelaku perjalanan luar negeri yang berasal dari berbagai negara," jelasnya (*)

Sumber: Bisnis.com

Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.