
TUBAN (Lenteratoday) – Angin puting beliung menerjang Desa Gemulung, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban yang mengakibatkan belasan rumah rusak. Bahkan salah satu diantaranya roboh hingga rata dengan tanah.
“Kejadian puting beliung Senin (27/12/2021) kemarin, pukul 16.00 WIB,” kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tuban, Yudi Irwanto, Selasa (28/12/2021).
Dia mengatakan bahwa angin puting beliung diawali dengan hujan deras yang mengguyur Kabupaten Tuban dan sejumlah daerah lainnya. Hujan kemudian diiringi angin kencang dan angin puting beliung yang menerjang desa Gemulung.
Kejadian itu membuat sejumlah warga panic, terlebih lagi ketika sebagian rumah warga atapnya ada yang berguguran terhempas angin. Bahkan, dari laporan yang diterima satu rumah warga ambruk dan rata dengan tanah akibat terjangan angin tersebut.
Petugas yang mendapat laporan langsung datang ke lokasi untuk melakukan pertolongan, serta pengecekan rumah terdampak. “Satu rumah roboh dan 10 lainnya rusak ringan akibat puting beliung," ujar Yudi Irawan.
Sebagai tindak lanjut kejadian tersebut, tim rehabilitasi rekontruksi BPBD Tuban telah melakukan assessment pada rumah yang terdampak puting beliung. Hasilnya, didapati bahwa untuk saat ini kebutuhan mendesak warga adalah sembako dan terpal. (*)
Reporter : Junaidi
Editor : Lutfiyu Handi