21 April 2025

Get In Touch

DPRD Palangka Raya Kritisi Pengawasan dan Keamanan di Lokasi ATM Perlu Ditingkatkan Demi Hindari Upaya Pembobolan

Wakil Ketua II Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Shopie Ariany.
Wakil Ketua II Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Shopie Ariany.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Terkait upaya percobaan pembobolan Anjungan Tunai Mandiri (ATM) yang berlokasi di KM 4,5 Jalan Rajawali, Kota Palangka Raya, beberapa waktu lalu, Wakil Ketua II Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Shopie Ariany, memberi tanggapan. Menurutnya, keamanan di ATM perlu ditingkatkan. Ia mengharapkan pihak bank yang bertanggung jawab terhadap ATM tersebut, memperhatikan hal ini.

"Meskipun oknum pelaku gagal membobol ATM karena ATM sendiri terbuat dari baja yang sangat kuat, namun upaya pengamanan tetap harus dilakukan sebagai antisipasi," papar Shopie, Minggu (30/1/2022).

Selain itu Shopie melanjutkan, pengawasan lebih ketat pada mesin ATM perlu dilakukan karena tidak menutup kemungkinan oknum akan mencoba mengulangi perbuatannya dengan teknik yang lain.

Ia menekankan bahwa disetiap lokasi ATM seharusnya diimbangi dengan sistem pengamanan dan pengawasan yang ketat. Baik dijaga oleh Security maupun pengawasan melalui kamera CCTV. Ini tidak hanya demi menjaga keamanan mesin ATM, tapi juga keamanan dan keselamatan masyarakat yang menggunakan ATM.

“Keamanan di lokasi ATM juga penting demi menjaga keamanan dan keselamatan masyarakat yang menggunakannya, sudah pernah ada kejadian masyarakat yang dirampok saat berada di ATM, tentu kita tidak ingin hal ini sampai terulang kembali,” jelasnya.

Berdasarkan pengalaman pribadinya, Shopie mengatakan hampir setiap ke ATM ia tidak pernah melihat ada penjaganya. Atau mungkin sebenarnya ada petugas namun sering tidak ditempat. Ini tentu menimbulkan kekhawatiran bagi masyarakat yang ingin menggunakan ATM terlebih saat sedang sepi.

Selebihnya Shopie menghimbau masyarakat untuk proaktif melaporkan kepada pihak berwajib, jika melihat ada tanda-tanda yang mencurigakan pada mesin ATM ataupun gelagat orang yang ada disana. Selain itu jangan mudah terpancing untuk membantu orang yang tidak dikenal saat di ATM, apalagi sampai memberikan PIN anda, karena ini sangat berbahaya.

“Tidak hanya pihak Bank yang diminta untuk meningkatkan keamanan, tapi masyarakat juga harus lebih waspada dan behati-hati saat akan menggunakan ATM, dan segera laporkan kepada pihak berwajib terdekat atau nomor pengaduan yang tercantum di mesin ATM jika merasa ada hal ganjil atau mencurigakan,” pungkasnya.

Reporter : Novita | Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.