
SURABAYA (Lenteratoday) - Spanduk bertuliskan ERICK-RISMA sejak hari Rabu (9/2/2022) terlihat banyak bertebaran di sudut-sudut kota Surabaya.
Di bawah tulisan ERICK ada penjelasan. Yang dimaksud adalah: Erick Thohir, saat ini Menteri BUMN. Sedangkan RISMA, adalah Tri Rismaharini, mantan Wali Kota Surabaya yang sekarang menjabat sebagai Menteri Sosial.
Spanduk ERICK-RISMA cukup sederhana. Hanya ada foto Erick Thohir mengenakan jas warna hitam dengan kemeja putih. Demikian pula RISMA, memakai balzer warna hitam dan kemeja putih.
Dukungan terhadap Erick Thohir untuk maju pada Pilpres 2024 terus mengalir. Langkah bersih-bersih BUMN yang dilakukannya mendapat pujian dan dia dinilai mampu memimpin Indonesia ke depan.
Dukungan itu datang dari Relawan Indonesia Moeda yang melakukan sosialisasi untuk Erick Thohir sebagai kandidat calon presiden pada Pemilu 2024 di Sulawesi Selatan.
Deklarasi dukungan dilakukan di Anjungan Pantai Losari, Makassar (Kamis, 13/1/2022) dilanjutkan dengan konvoi keliling ibu kota Sulawesi Selatan itu.
Sebelumnya, Pengurus Relawan Barisan Erick Thohir (ET) 2024 se-DKI Jakarta dan Kota Depok mendaklarasikan dukungan kepada Menteri BUMN Erick Thohir untuk maju pada Pemilu Presiden 2024.
“ET adalah putra terbaik bangsa yang pantas didukung untuk menjadi pemimpin Indonesia berikutnya,” kata Ketua Umum Relawan Barisan ET 2024, Muhammad Guntur saat deklarasi di Jakarta (Lenteratoday, 19/2/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri sekitar 150 pengurus Relawan Barisan ET 2024 dari lima wilayah DKI Jakarta, plus Kabupaten Kepulauan Seribu dan Kota Depok.
Guntur dalam sambutannya di depan para relawan mengatakan, dari banyak diskusi dilakukannya dengan unsur mahasiswa, pemuda milenial maupun organisasi kemasyarakatan, membahas tokoh muda yang memiliki prestasi dan rekam jejak baik untuk menjadi calon pemimpin Indonesia berikutnya, dari beberapa nama yang muncul mengerucut pada nama Erick Thohir.
"ET adalah pemuda yang luar biasa. Rekam jejak dan prestasinya tidak diragukan lagi. Profesionalitasnya sebagai pengusaha baik di tingkat nasional maupun internasional sudah terlihat," katanya.
Sementara itu, mama Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mulai disebut-sebut sebagai salah satu calon presiden potensial pada Pilpres 2024.
Pengamat politik dari Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta Adi Prayitno mengatakan, bila tetap ingin masuk dari PDIP maka semuanya bergantung pada putusan ketua umumnya, Megawati Soekarnoputri.
Diakui dia bahwa Risma memiliki rekam jejak kinerja yang bagus. Namun sebagus apapun, jika Megawati tidak merestui maka menjadi capres atau cawapres adalah hal mustahil.
"Sehebat apapun Risma tanpa restu Megawati, mimpi nyapres akan ambyar," tegasnya.
Adi menilai Risma memang potensial maju di bursa capres 2024. Menurutnya, Risma memiliki rekam jejak bagus. Namun Risma harus bersaing dengan figur lain. Misalnya Ganjar Pranowo dan Puan Maharani (*)
Editor: Arifin BH