
JEMBER (Lenteratoday) - Rombongan Bupati Jember, Hendy Siswanto, melanjutkan program Jember Hadir Untuk Rakyat ((JHUR) kali ini di Kecamatan Sumberbaru, Jumat (11/3/2022). Bersama sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD), Bupati Hendy langsung melakukan peninjauan vaksinasi, stand minyak goreng, UMKM, perpustakaan keliling, layanan pajak, hingga pelayanan donor darah.
Pihaknya juga langsung melakukan audiensi bersama sejumlah tokoh agama, tokoh masyarakat, RT, RW, dan kepala desa se-Kecamatan Sumberbaru. Seusai melakukan audiensi, Bupati Hendy menyampaikan, bahwa ada sejumlah persoalan yang menjadi pokok pembahasan.
“Yang jelas, di Sumberbaru, persoalannya terkait dengan sungai. Seperti kita tahu, Sumberbaru merupakan daerah rawan banjir. Terlebih, hal itu telah berlangsung sejak lama,” ungkap Bupati Hendy.
“Kami memberikan solusi, salah satunya mempertahankan pinggiran sungai agar tak longsor dengan kerucut bambu,” lanjutnya.
Dia juga berupaya meminta bantuan provinsi untuk melakukan pengerukan sungai setempat.
Selanjutnya, terkait dengan saluran air. Banyak warga yang mengeluh karena sawahnya tak bisa teraliri air. Sebab, aliran sungai tak sampai ke sawah mereka yang bertempat di ujung. “Ini akan kami perbaiki sehingga hal tersebut bisa terselesaikan,” ucapnya.
Mengingat, jika tidak segera, hal itu akan berdampak pada pertanian warga. Tak hanya itu, pembahasan terkait dengan jalan juga menjadi pokok pembahasan. Namun, dia menyebutkan bahwa sudah ada banyak jalan yang diperbaiki. “Sementara ini, Desa Gelang yang agak ketinggalan,” paparnya.
Ke depan, pembangunan infrastruktur jalan di Sumberbaru juga bakal menjamah seluruh titik, termasuk di pelosok Sumberbaru.
Saat dialog, ada salah seorang warga yang menanyakan upaya pemerintah terkait dengan keamanan. Apalagi di tempatnya tinggal tak ada penerangan. Salah satunya, lantaran PJU yang masih terbatas. “Jadi, akan kami beri PJU dengan memanfaatkan tenaga surya. Sebab, akan memakan biaya besar jika menggunakan PJU kabel," ujarnya.
Reporter : PJ Moko | Editor : Endang Pergiwati