05 April 2025

Get In Touch

Walikota Surabaya Berencana Buka Pengembangan Wisata di Kampung Nelayan Bulak Cumpat

Walikota Surabaya melakukan Safari Ramadhan dengan Berbuka Puasa bersama para Nelayan di kampung Nelayan Cumpat, Selasa (19/4/2022)
Walikota Surabaya melakukan Safari Ramadhan dengan Berbuka Puasa bersama para Nelayan di kampung Nelayan Cumpat, Selasa (19/4/2022)

SURABAYA (Lenteratoday) - Kegiatan Safari Ramadan sudah sampai pada para nelayan di Kawasan Bulak di Balai RW 02 Desa Bulak Cumpat, Kelurahan Kedung Cowek, Kecamatan Bulak, Surabaya, Selasa (19/4/2022). Dirangkai dalam acara buka bersama Wali Kota Eri Cahyadi bersama para nelayan juga nampak gayeng bercengkrama sembari menunggu waktu berbuka puasa.

"Kebersihan dan keamanan kampung tolong kita jaga bareng-bareng nggih (kita jaga bersama ya)," pesan Wali Kota Eri Cahyadi di sela bercengkrama dengan warga.

Ketua RW 2 Kampung Nelayan Desa Bulak Cumpat, Kelurahan Kedung Cowek, Kecamatan Bulak, Samiadi Santoso mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Eri Cahyadi. Sebab, secara khusus Wali Kota datang ke kampung nelayan dan mengajak warga berbuka puasa bersama.

"Saya sebagai Ketua RW sangat berterima kasih kepada Pak Wali Kota. Karena para nelayan ini benar-benar dapat apresiasi dan perhatian lebih dari Pak Eri Cahyadi," kata Samiadi, sapaan lekatnya.

Ada sejumlah hal yang turut dibahas dalam agenda buka puasa bersama Wali Kota Eri Cahyadi. Salah satunya adalah terkait rencana pengembangan destinasi wisata Desa Nelayan Bulak Cumpat.

"Nanti rencananya di lantai 2 Balai RW ini akan dijadikan sentra PKL (Pedagang Kaki Lima) dan dikembangkan wisata," tambah Samiadi.

Samiadi juga menyebut, bahwa Pemkot Surabaya juga berencana meneruskan pembangunan tanggul penahan air laut yang ada di Desa Bulak Cumpat hingga ke utara.

"Saya berpesan kepada warga saya, mari kita jaga lingkungan, jaga kebersihan. Pak Wali juga berencana ingin bentuk koperasi, nanti keuntungan dibagi per kelompok nelayan," terangnya.

Di tempat yang sama, tokoh masyarakat Surabaya Utara, Suprayitno menambahkan, bahwa kunjungan Wali Kota Eri Cahyadi ke Kampung Nelayan Bulak dinilai sangat luar biasa. Sebab, tak hanya sekadar berkunjung, wali kota juga mengajak warga berbuka puasa bersama.

"Buka puasa bersama nelayan, kumpul bersama, makan ikan laut, ini tentu sangat luar biasa dan bangga orang-orang di sini," kata Prayit.

Prayit juga mendukung rencana Wali Kota mengembangkan destinasi wisata Nelayan Desa Bulak Cumpat. Menurut dia, jika rencana itu terealisasi, tentu saja Desa Nelayan Bulak Cumpat bakal semakin ramai dikunjungi wisatawan.

"Rencana di Balai RW II ini akan dikembangkan jadi wisata kuliner, nanti diramaikan di sini. Maka, ini akan lebih tradisional, mengena langsung, karena viewnya (pemandangan) langsung ke pantai," pungkasnya.

Reporter : Miranti Nadya | Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.