26 April 2025

Get In Touch

Tanpa APBD, Wabup Blitar Siapkan Program Umrah Gratis Untuk ASN

Wakil Bupati Blitar, Rahmat Santoso.
Wakil Bupati Blitar, Rahmat Santoso.

BLITAR (Lenteratoday) - Wakil Bupati Blitar akan menyiapkan program umrah gratis untuk ASN Pemkab Blitar, tanpa menggunakan dana APBD alias uang pribadinya.

Wakil Bupati Blitar, Rahmat Santoso menyampaikan ini merupakan berkah ramadhan, dengan berniat menyiapkan program umrah gratis bagi ASN jajaran Pemkab Blitar. "Sebagai wujud pembinaan rohani dan mental ASN, agar lebih meningkatkan keimanannya kepada Allah SWT," ujar Wabup Rahmat, Minggu(24/4/2022).

Lebih lanjut orang nomor dua di Kabupaten Blitar tersebut menjelaskan saat ini bersama OPD terkait, seperti Badan Kepegawaian Daerah (BKD) akan dilakukan pembahasan lebih lanjut untuk melaksanakan program tersebut. "Mekanismenya seperti apa, untuk menentukan ASN yang berhak berangkat umrah gratis," jelasnya.

Beberapa cara untuk menentukan ASN yang berhak mendapatkan umrah gratis, diungkapkan Wabup Rahmat diantaranya ASN yang berprestasi. "Misalnya menciptakan inovasi yang membuahkan prestasi, hingga mengharumkan nama Kabupaten Blitar. Atau ASN yang hafal Al Quran, sehingga menjadi contoh bagi ASN lainnya," ungkap pria yang juga menjabat Ketua Umum DPP Ikatan Penasihat Hukum Indonesia (IPHI) ini.

Ditegaskan Wabup Rahmat untuk melaksanakan program umrah gratis bagi ASN ini, dipastikan tidak menggunakan dana APBD atau uang negara. "Tapi menggunakan uang saya pribadi, sekaligus saya niatkan membantu ASN melaksanakan ibadah umrah. Tentunya bagi ASN yang memang layak diberangkatkan, bukan pejabat yang bisa berangkat umrah setiap saat," tegasnya.

Justru dengan adanya program umrah gratis untuk ASN ini, Makdhe Rahmat sapaan akrab Wabup Rahmat berharap bisa mendorong pejabat-pejabat lain di jajaran Pemkab Blitar mendukung program ini. "Saya sangat bersyukur kalau para pejabat setingkat kepala OPD, ikut mendukung program umrah gratis bagi ASN ini dengan cara urunan," tandas pria yang juga Vice Presdient Kongres Advokat Indonesia (KAI) ini.

Ditanya berapa orang ASN yang akan diberangkat umrah gratis dalam program ini, Ketua DPW Pekat IB Jatim mengatakan 2 atau 3 orang. "Jangan 1 orang atau sendirian, harus ada temannya bisa 2 atau 3 orang setiap tahunnya," ungkapnya.

Sedangkan kapan program ini akan dilaksanakan, politisi partai PAN ini memastikan secepatnya setelah mekanisme untuk menentukan ASN yang berhak mendapat umrah gratis ditentukan. "Kan sebagai ASN juga ada aturan soal izin, serta persiapan lainnya," beber Wabup Rahmat.

Ditambahkan Wabup Rahmat semoga dengan adanya program ini, bisa mendukung pembinaan rohani, mental dan keimanan ASN di jajaran Pemkab Blitar. "Sekaligus membantu ASN yang ingin umrah, sehingga dapat memberikan contoh pada ASN lainnya agar lebih giat bekerja dan beribadah," imbuhnya.

Reporter : Arief Sukaputra | Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.