22 April 2025

Get In Touch

HJL ke-453, Bupati Janji Bangun Infrastruktur Lamongan

Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat puncak acara HJL ke-453. (Yoga)
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat puncak acara HJL ke-453. (Yoga)

LAMONGAN (Lenteratoday) - Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, menandaskan bahwa peringatan Hari Jadi Lamongan (HJL) ke-453 merupakan momentum untuk berkolaborasi mewujudkan pembangunan inklusif mencapai kejayaan Lamongan. Dia juga berjanji untuk menitik beratkan pembangunan infrastruktur pada tahun ini.

Apa yang disampaikan tersebut seiring dengan tema HJL ke-453 yaitu "Semangat Kolaborasi Mewujudkan Pembangunan Inklusif". berlangsung dengan meriah. "Kolaborasi ini kita jadikan tema di Hari Jadi Lamongan (HJL) ke-453 ini, supaya menegaskan bahwa saat ini saatnya berkolaborasi, pemerintah tidak bisa sendirian tanpa dukungan forkopimda, tokoh masyarakat maupun masyarakatnya sendiri," katanya setelah upacara HJL, Kamis (26/5/2022)

Ia juga mengatakan, capaian tersebut sebagai bukti keberhasilan penggunaan pendekatan kolaborasi sebagai model pemerintahan Kabupaten Lamongan. "Ini sudah terbukti berhasil di Lamongan, sehingga pendekatan kolaborasi bisa kita jadikan model untuk memerintah Kabupaten Lamongan," lanjutnya.

Ia juga mengaku, bahwa dalam satu tahun kepemimpinannya masih stagnan dalam pembangunan infrastruktur selama menjabat. Dlam rangka percepatan dan akselerasi jalan-jalan di Lamongan akan segera di bangun, meskipun keadaan finansial (APBD) masih terbatas.

Kemeriahan yang berlangsung di HJL ke-453. (Yoga)

"Setelah saya dilantik bersama Pak Kyai Rouf, selama satu tahun ini masih stagnan belum ada pembangunan infrastruktur fisik. Insyaallah ditahun ini, akan dimulainya infrastruktur jalan yang tadi diambil dari skema pinjaman daerah," katanya.

Dia mengakui bahwa sudah hampir 2-3 tahun ini tidak ada pembangunan jalan, ditambah dengan kondisi cuaca ekstrim sehingga mempercepat kerusakan jalan. "Di tahun ini akan ada 41 ruas jalan yang hari ini sudah diumumkan pemenang lelangnya, dan mudah-mudahan ini segera teratasi masalah infrastrukturnya," jelasnya.

Yuhronur juga menjelaskan, pihaknya sudah menyiapkan dana Rp 250 Miliar yang dicanangkan untuk pembangunan jalan, dan Rp 50 Miliar akan digunakan untuk pembebasan tanah dan lahan.

"Ini untuk melanjutkan ringroad utara, Insyaallah, karena saya tidak ingin mendahului tapi ini akan segera dibangun dengan syarat tanahnya semua sudah terbebaskan," pungkasnya.

Sementara itu, puncak HJL ke-453 dibuka dengan Upacara Pembukaan Selubung Pataka Lambang Daerah di Gedung DPRD Kabupaten Lamongan. Selanjutnya, selubung Pataka Lambang Daerah dan Pemasangan Oncer Sesanti secara eksklusif diarak 160 personil marching band dari SMAN 5 Taruna Brawijaya, Kediri, dalam perjalanannya dari Gedung DPRD Lamongan hingga di Pendopo Lokatantra. (*)

Reporter : Triwi Yoga | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.