
SURABAYA (Lenteratoday) – Generasi muda saat ini kurang memiliki perhatian terhadap kondisi lingkungan masyarakatnya. Hal ini disampaikan Anggota Komisi III DPR RI, Bambang DH, dalam kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI yang digelar di Ruang Auditorium Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, Jumat (27 Mei 2022)
“Perilaku anak muda sekarang atensi terhadap lingkungan menurun, padahal bangsa dan negara ini dibangun dengan susah payah, kerja keras, perjuangan, dan usaha bersama, gotong royong dari seluruh masyarakat bersama para tokoh lintas budaya, agama dan golongan.” tegas Bambang DH.
“Untuk itulah kegiatan ini diadakan, untuk mengingatkan generasi muda kita pada konsep gotong royong agar merasuk dalam jiwa generasi muda. Agar mereka siap untuk menjadi generasi penerus, mampu merumuskan kembali cita - cita bangsa, dan menyelesaikan permasalahan bangsa yang kita hadapi,” tambahnya.
Meski telah merdeka selama 77 tahun, menurut Bambang DH, bangsa ini masih menghadapi masalah kemiskinan dan kebodohan. “Inilah PR yang harus diselesaikan generasi muda kita. Bagaimana mengatasi persoalan kemiskinan dan kebodohan bangsa ini. Jangan hanya mau hidup memikirkan diri sendiri,” tuturnya.
Ketua Dewan Pembina YPTA Untag Surabaya ini mengatakan, pihaknya berharap agar generasi penerus bangsa menyadari bahwa bangsa Indonesia memiliki potensi yang luar biasa dalam berbagai bidang, termasuk SDA dan SDM. “Nah, potensi inilah yang harus disatukan untuk menuntaskan kemiskinan," tegasnya
"Indonesia merupakan bangsa yang luar biasa, pendahulu kita mengalahkan berbagai bangsa penjajah seperti Portugis, Inggris, Belanda, dan Jepang. Tantangan kita sekarang sebagai bangsa salah satunya adalah berkembangnya digitalisasi, misalnya jaman sekarang banyak sekali bidang pekerjaan yang sudah diambil alih oleh robot," ujar Bambang DH.
Reporter : Miranti Nadya | Editor : Endang Pergiwati