28 April 2025

Get In Touch

Siap Keliling Surabaya Kembalikan Fungsi Pedestrian, Satpol PP Bentuk Pasukan Sobo Ratan

Pasukan Sobo Ratan.
Pasukan Sobo Ratan.

SURABAYA (Lenteratoday) - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Surabaya saat ini membentuk Pasukan Sobo Ratan atau pasukan sepeda di pedestrian dan Traffic Light (TL).

“Jadi, pasukan ini keliling dengan bersepeda sesuai zonanya masing-masing. Tugas mereka adalah melakukan edukasi kepada warga dan melakukan pengawasan di pedestrian dan TL,” kata Kepala Satpol PP Surabaya Eddy Christijanto di ruang kerjanya, Rabu (8/6/2022).

Pasukan ini dibentuk untuk mengembalikan fungsi pedestrian yang hanya boleh digunakan untuk pejalan kaki. Pedestrian itu tidak boleh untuk parkir, tidak boleh dilintasi sepeda motor, tidak boleh untuk jualan dan sejenisnya. “Sekali lagi, pedestrian itu hanya digunakan untuk pejalan kaki,” tegasnya.

Namun begitu, Eddy juga mengajak kepada warga Kota Surabaya untuk ikut serta mengembalikan pedestrian sesuai fungsinya, yaitu hanya untuk pejalan kaki. “Mari kita jaga bersama pedestrian kita,” ujarnya.

Eddy juga menjelaskan bahwa Pasukan Sobo Ratan ini melibatkan sebanyak 120 personil yang akan disebar ke 15 zona yang berbeda-beda. Mereka akan melakukan pengawasan sesuai zonanya masing-masing mulai pukul 06.00-19.00 WIB. “Awalnya hanya lima zona, dan kami kembangkan saat ini menjadi 15 zona,” katanya

Reporter : Miranti Nadya | Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.