21 April 2025

Get In Touch

Dewan Diminta Pemprov Hemat Dalam Penggunaan Anggaran Penanggulangan Covid-19 Rp 2,384 T

Dewan Diminta Pemprov Hemat Dalam Penggunaan Anggaran Penanggulangan Covid-19 Rp 2,384 T

Surabaya - Prediksi bahwa wabah Corona Virus Disease (Covid-19) di Indonesia masih terjadi hingga beberapa bulan mendatang. Untuk itu, DPRD meminta pada Pemprov Jatim agar penggunaan anggaran percepatan penanggulangan Covid-19 Rp 2,384 triliun dihemat.

Berdasarkan dari prediksi Badan Intelijen Nasional (BIN) yang disampaikan beberapa waktu lalu, bahwa puncak dari Covid-19 di Indonesia baru akan terjadi pada Juni mendatang. Sehingga penanganan virus yang sudah menjadi pandemi dunia ini masih membutuhkan waktu cukup lama.

Karena itu, Ketua Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPRD Jatim, Sri Untari supaya anggaran percepatan penanggulangan covid-19 yang merupakan realokasi dari sejumlah program yang ada pada di APBD Jatim 2020 bisa digunakan selama wabah masih terjadi.

"Kita berharap anggaran untuk dampak ekonomi wabah covid 19 tidak digelontorkan di awal-awal. Meski kita berdoa kalau bisa wabah ganas ini cepat selesai," kata Sri Untari. Selasa (14/4/2020).

Sebab, untuk percepatan penanggulangan wabah ini, pemerintah pusat dan pemerintah kabupaten/kota juga telah mengalokasikan anggaran. Pemerintah pusat juga sudah mengalokasikan Rp 402 triliun, serta miliaran rupiah juga digelontorkan tiap daerah.

"Karena itu anggaran yang ada di Jatim hanya bersifat menambah bagi kabupaten/kota yang kurang," lanjut Untari yang juga Anggota Komisi E DPRD Jatim ini.

Disatu sisi, dalam penggunaan anggaran tersebu, Pemprov Jatim dalam hal ini Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa bisa berkoordinasi dengan bupati dan walikota se Jatim. Terlebih lagi, sudah ada Group WA di kalangan mereka untuk memperlancar koordinasi tersebut. "Semoga tidak ada double anggaran," papar katanya. (ufi)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.