
SEMARANG (Lenteratoday) - Dorong anak berkreasi melalui seni musik, Halmahera Music School menggelar Future Education Expo (FEX) pada 3-5 November 2022. Sebanyak 16 anak Sekolah Dasar (SD) memberikan penampilan terbaiknya dalam bermain keyboard di atas panggung Atrium Paragon Mall Semarang.
General Manager Halmahera Music School, Seli Marcela Wijaya Kusuma, mengatakan bahwa gelaran ini juga akan menghadirkan sejumlah musisi, yakni Filda Salim, Sandhy Sandoro, dan Ray Prasetya. Para musisi yang hadir diharapkan mampu menjadi motivasi bagi anak-anak yang ingin menekuni dunia seni musik.
"Ini untuk merangsang mereka, bahwa prestasi bukan hanya melulu akademis, tapi non akademis, seperti talent yang kita hadirkan di Future Education Expo adalah orang-orang yang berprestasi hebat secara internasional di bidang musik hingga mampu mengangkat nama harum Indonesia," ujarnya, Kamis (3/11/2022).
Menurutnya, prestasi non akademik tak kalah penting dengan prestasi akademik. Mendukung anak untuk berprestasi sesuai minatnya menjadi hal yang utama.
Sebelumnya, FEX telah menjadi event tahunan di Kota Semarang. Namun, sempat tertunda selama 3 tahun akibat pandemi Covid-19.
Disamping mengenalkan anak pada karya seni musik, FEX juga membantu orang tua yang berencana akan menyekolahkan anaknya. Pasalnya, tersedia sejumlah booth sekolah unggulan di Kota Semarang yang mengikuti FEX.
"Ada stand-stand dari sekolah, dari Al-Azhar, kemudian SMPIT PAPB, dan lainnya. Sehingga, orang tua bisa terbantu dari segi informasi ketika akan melanjutkan pendidikan anaknya," katanya.
Mengapresiasi gelaran ini, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Semarang, Kartika Hedi Aji, menyampaikan bahwa ia juga turut mendukung pengembangan prestasi non akademik peserta didik di Kota Semarang.
"Kita lihat penampilan mereka sangat luar biasa, karena itu kita sangat mendukung ini bisa digelar rutin tahunan untuk mendukung kegiatan pembelajaran non formal pasca pandemi. Ini kegiatan yang sangat bagus anak berkarya seni musik" ungkapnya.
Reporter : Azifa Azzahra | Editor : Endang Pergiwati