20 April 2025

Get In Touch

Erupsi Lagi, Semeru Semburkan Asap Setinggi 700 Meter

Erupsi Lagi, Semeru Semburkan Asap Setinggi 700 Meter

LUMAJANG (Lenteratoday) - Gunung Semeru di Jawa Timur kembali erupsi Sabtu (14/1/2023) pagi ini. Tinggi letusan membumbung setinggi 700 meter dari Puncak Mahameru 4.376 meter di atas permukaan laut.

"Saat laporan ini dibuat, erupsi masih berlangsung," kata Petugas Pos Pantau Gunung Semeru Mukdas Sofian.

Mukdas mengatakan bila kolom abu teramati berwarna putih hingga kelabu. Asap ini disebut memiliki intensitas tebal ke arah barat daya.

Dia turut mengimbau warga untuk tidak beraktivitas di sektor tenggara, yakni di sepanjang Besuk Kobokan atau sejauh 13 km dari pusat erupsi. Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk tidak beraktivitas di jarak 500 meter dari tepi sungai di sepanjang Besuk Kobokan.

"Sebab, berpotensi ada perluasan awan panas dan aliran lahar hingga jarak 17 km dari puncak," tegasnya.

Selanjutnya, Mukdas menyebut jika dalam radius 5 km dari kawah puncak Gunung Api Semeru, warga dikhawatirkan akan ada bahayanya lontaran batu pijar. Lalu juga area sepanjang aliran sungai atau lembah di sekitar Gunung Semeru.(*)

Reporter:moko,ist /Editor:widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.