21 April 2025

Get In Touch

Puluhan Orang Pejabat Strategis Pemkab Meranti dan Swasta Ikut Terjaring OTT KPK

JAKARTA (Lenteratoday) -Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap puluhan orang dalam operasi tangkap tangan terhadap Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil, Kamis (6/4/2023) malam.

Juru Bicara Penindakan dan Kelembagaan KPK Ali Fikri mengungkapkan, puluhan orang tersebut antara lain terdiri dari pejabat Pemerintah Kabupaten Meranti dan pihak swasta.

"Sejauh ini puluhan orang pejabat strategis di lingkungan Pemkab Kepulauan Meranti yang ditangkap KPK dan juga ada pihak swasta," kata Ali kepada wartawan, Jumat (7/4/2023).

"Beberapa pihak sudah ditangkap, di antaranya bupati," tambahnya.

Dia mengatakan KPK saat ini masih mengumpulkan berbagai keterangan dan alat bukti terkait penangkapan tersebut.

Lebih lanjut Ali mengungkapkan ada puluhan pejabat yang terjaring OTT tersebut.

"Sejauh ini puluhan orang pejabat strategis di lingkungan Pemkab Kepulauan Meranti yang ditangkap KPK dan juga ada pihak swasta," kata Ali.

Selanjutnya, KPK akan membawa semua pihak yang terjaring OTT tersebut ke Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

"Informasi sementara, dijadwalkan dari TKP sekitar pukul 10.00 WIB," ujar Ali Fikri (*)

Sumber: Antara|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.