
Surabaya – Penambahanpasien terkonfirmasi positif di Jatim terus melonjak. Hari ini, Selasa (19/5/2020)malam, bertambah 91 orang. Dengan demikian, jumlah total kasus positif covid-19menjadi 2.372 kasus.
“Total penambahan positif hari ini 91 orang. Dari jumlahitu, tambahan terbanyak adalah Surabaya 60 orang, kemudian dibawahnya ada KabupatenSampang 6 orang, dan Sidoarjo 5 orang,” tandas Gubernur Jawa Timur, KhofifahIndar Parawansa saat memberikan keterangan press di Gedung Negara Grahadi,Selasa (19/5/2020) malam.
Dari penambahan kasus itu diantaranya tersebar di beberapadaerag, diantaranya Kabupaten Pamekasan, Kabupaten Jombang, Kabupaten Kediri,Kabupaten Bondowoso, Kota Mojokerto, Kabupaten Ponorogo, Kabupaten Blitar, KotaKediri dan Kabupaten Tuban masing-masing ada penabahan 1 orang. Kemudian penambahan2 orang diantaranya terjadi di Kabupaten Malang, Kabupaten Bangkalan, KabupatenLamongan, dan Kabupaten Bojonegoro. Kabupaten Sidoarjo ada 5 orang demikianjuga Kabupaten Mojokerto. Kemudian Kabupaten Sampang ada 6 orang dan yangpaling banyak tetap Surabaya 60 orang.
“Ini artinya wilayah Sampang yang cukup lama kategori hijaudan setelah tracing dan rapid test, hari ini ada 6 yang terkonfirmasi positif.Sebetulnya dengan atau tapan PSBB, kalau rapid test di masifkan, swab massif, tracingsecara progresif, maka bisa dilakukan antisipasi,” kata Gubernur Khofifah.
Kabar gembira juga diperdengarkan Khofifah dengan adanya 12orang yang dinyatakan sembuh. Diantaranya ada masing-masing 1 orang sembuh dariKabupaten Lumajang, Kabupaten Jember, Kabupaten Ponorogo, Kabupaten Bangkalan,Kabupaten Tuban, dan Kabupaten Sitiubondo. Sedangkan masing-masing 2 berasaldari Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Bojonegoro dan Kota Surabaya. Total yangsudah sembuh di Jatim ada 387 orang atau setara 16,32%.
Sedangkan pasien yang meninggal hari ini ada 6 orang yangsemuanya berasal dari Kota Surabaya. Total pasien meninggal di Jatim ada 230orang atau setara 9,7%.
“Untuk orang dengan status PDP dari angka 5014 kini menjadi5198 dan untuk yang berstatus ODP dari angka 22.859 kini naik menjadi 22.985orang,” jelas Gubernur wanita pertama di Jatim ini. (ufi)