21 April 2025

Get In Touch

Resepsi HJKS Ke-730, Armuji Tegaskan Pembangunan Kota Surabaya Harus Berkelanjutan

Resepsi HJKS Ke-730, Armuji Tegaskan Pembangunan Kota Surabaya Harus Berkelanjutan

SURABAYA (Lenteratoday) - Di puncak Hari Jadi Kota Surabaya ke-730 tahun 2023, Wakil Wali Kota Surabaya Armuji menekankan pembangunan di Kota Surabaya harus berkelanjutan.

Hal ini sekaligus sebagai tindak lanjut dari program Wali Kota sebelumnya yang telah membangun fondasi dan melakukan pembangunan secara merata.

Seusai Resepsi, Wakil Wali Kota Surabaya Armuji mengucapkan selamat atas Hari Jadi Kota Surabaya ke-730 serta atas segala capaian dan prestasi yang diraih.

"Kebersamaan kita semua mulai dari pemimpin hingga warganya dalam pembangunan kota Surabaya, menjadikan kota ini menjadi kota kelas dunia yang mampu membawa kesejahteraan bagi warganya," Kata Armuji, Rabu (31/5/2021).

Dirinya menegaskan bahwa Indeks Pembangunan Manusia Kota Surabaya terus meningkat pada tahun 2022. Tercatat 84,71 Poin. Angka kemiskinan juga berhasil ditekan ke angka 219.427 jiwa atau 75.069 Keluarga.

"Pembangunan gencar dilakukan di 31 Kecamatan, 154 Kelurahan, dan 1.360 Rukun Warga melalui Dana Kelurahan. Pembangunan berbasis padat karya, pemberdayaan masyarakat, dan berfokus pada penanggulangan banjir," tegas Cak Ji, sapaan akrabnya.

Ia juga menyebutkan bahwa seluruh Balai Pertemuan warga di tingkat RW sedang diperbaiki untuk menunjang pelayanan di kampung. Mulai pengurusan Adminduk, PBB, hingga berbagai macam perizinan.

Menurutnya, pembangunan di Kota Surabaya harus berkelanjutan. Melanjutkan dari Wali Kota sebelumnya yang telah membangun fondasi dan melakukan pembangunan secara merata.

"Pembangunan harus berkelanjutan. Di era Wali Kota Bambang DH meletakkan fondasi pembangunan, Ibu Risma berbagai macam pembangunan telah di gencarkan secara merata, dan sekarang Eri Cahyadi - Armuji, fokus meneruskan serta menghadirkan kesejahteraan bagi warganya,” ungkapnya.

Sementara itu, dalam rangka menyambut Hari Jadi Kota Surabaya ke-730 tahun 2023, Pemerintah Kota Surabaya telah menggelar berbagai acara. Mulai dari pergerakan kegiatan UMKM, Culture dan Festival, Sport Event, hingga Music Concerts dan Entertainment.

Begitu pula Puncak HJKS ke-730 yang digelar dengan suasana "Resepsi Hari Jadi Kota Surabaya Ke-730" di Balai Kota Surabaya, Rabu, 31 Mei 2023. Dalam kesempatan ini, Wakil Wali Kota Surabaya Armuji menegaskan pembangunan Kota Surabaya harus terus berlanjut.

Resepsi HJKS ke - 730 dihadiri oleh Walikota Eri Cahyadi, serta hadir pula Wakil Wali Kota Surabaya Armuji dan jajaran Forkompimda. (*)

Reporter : Jannatul Firdaus | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.